Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Penghujan, Petani Bubulan Panen Kacang Tanah

blokbojonegoro.com | Friday, 10 February 2017 14:00

Reporter: Maratus Shofifah

blokBojonegoro.com - Petani di Kecamatan Bubulan bisa tersenyum lega. Pasalnya di musim penghujan kali ini bisa memanen kacang tanah dengan hasil panen yang melimpah, serta dapat dijual dengan harga tinggi.

"Ini panenan pertama kacang tanah di tahun ini dan Alhamdulillah hasilnya memuaskan," kata salah satu warga asal Desa Cancung, Kecamatan Bubulan, Farur Rozi.

Ia menerangkan, saat musim penghujan ini ia dan petani lainnya memilih menanam palawija seperti kacang tanah dan kacang hijau. Ia sendiri memilih menanam kacang tanah di lahan sawah seluas seperempat hektar. Tanaman kacang tanah itu dapat tumbuh subur di lahan sawah. Setelah kurang lebih tiga bulan, tanaman kacang tanah bisa dipanen.

"Biasanya menanam kacang tanah saat musim kemarau saja. Saat musim penghujan ini juga memilih menanam kacang tanah karena hasil panenan yang bagus dan perawatannya mudah," tandasnya.

Senada diungkap petani lain, Gozali mengatakan, meski musim penghujan hasil panen kacang tanah cukup melimpah dan kualitas cukup bagus. Selain itu, harga jual panen kacang tanah juga tinggi. Yakni harga jual kacang tanah yang masih basah di kisaran Rp10.000 sampai Rp13.000 per kilogram.

"Sedangkan harga jual kacang tanah yang sudah kering di kisaran Rp15.000 per kilogram," tandasnya. [ifa/mu]

Tag : kacang tanah bojonegoro



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini