Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Ada e-Tol, Permintaan Kartu Elektronik di Toko Ritel Tinggi

blokbojonegoro.com | Tuesday, 26 December 2017 18:00

Ada e-Tol, Permintaan Kartu Elektronik di Toko Ritel Tinggi

Reporter: Maratus Shofifah
 
blokBojonegoro.com - Dengan adanya elektronik tol (e-tol) dalam pembayaran melintas jalan tol sangat berpengaruh terhadap kebutuhan kartu. Ikut menyesuaikan, hampir setiap hari di ritel Bojonegoro permintaan terhadap elektronik card selalu ada. Puncak permintaan memang terjadi pada bulan November kemarin, dan masih terjadi sampai akhir tahun ini.
 
"Setiap hari bisa sampai 15 kartu yang di distribusikan," kata karyawan toko ritel penyedia elektronik card, Afiv Mahan.
 
Menurutnya, permintaan elektronik card sudah tinggi sejak pemberlakuan e-tol. Kartu elektronik ini tidak hanya membayar tol saja. Tetapi, juga bisa digunakan untuk kebutuhan transaksi elektronik lainnya, sehingga akan lebih efisien menunjang transaksi. Untuk harga card bisa dibeli dengan harga Rp20.000.
 
"Setelah dibeli dilakukan pengisian awal sebesar Rp50.000." ujarnya.
 
Sekedar informasi kartu e-money (electronic money) yang lebih akrab disebut kartu elektronik adalah kartu yang memiliki fungsi sebagai uang digital. Kartu e-money ini termasuk dalam kartu prabayar yang memiliki nilai uang yang tersimpan secara elektronik dalam media server atau chip. Saldo di kartu e-money adalah nilai dari uang Anda yang tersimpan, uang di e-money bisa digunakan untuk beragam pembayaran di merchant/ toko yang menerima pembayaran dengan e-money.
 
Sementara itu salah satu pembeli kartu elektronik, Maulana (23) mengungkapkan membeli kartu ini untuk kepentingan membayar e-Tol. "Sekarang kan sudah diberlakukan e-tol, jadi harus memiliki sendiri, kalau mau bepergian langsung bisa dipakai," terangnya. [ifa/lis]

Tag : Kartu, elektronik



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini