Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Unik, Ada Bakso Durian di Bojonegoro

blokbojonegoro.com | Wednesday, 14 March 2018 11:00

Unik, Ada Bakso Durian di Bojonegoro

Reporter: Muhammad Qomarudin

blokBojonegoro.com - Akhir-akhir ini banyak bermunculan bakso dengan bentuk unik di Kabupaten Bojonegoro, mulai dari bakso tumpeng, bakso kura-kura, bakso beranak dan berbagai macam bentuk bakso lainnya. Kali ini kuliner yang indentik banyak kuahnya yang sedap itu tersedia dengan rasa buah durian.

Sehingga bakso ini bisa dikatakan bakso jaman now, lantaran berisi buah durian. Lazimnya kebanyakan bakso isinya adalah kikil, telor ataupun daging. Bakso durian ini berada di Desa Banjarjo Kecamatan Kota Bojonegoro, tepatnya berada di warung Pita Pitu.

Pemilik warung, Eva Embun (30) menceritakan proses tercetusnya ide kreatif membuat bakso durian. Awalnya hanya membuat untuk dimakan sendiri dan sekaligus dijadikan sampel. Tetapi dengan niatannya yang coba-coba itu ternyata menarik minat banyak orang.

"Dan saya juga kebetulan adalah pecinta buah durian dan pecinta bakso, yang akhirnya saya kolaborasikan," terang perempuan 30 tahun itu.

Jika dilihat secara sepintas bakso tersebut terlihat biasa saja seperti bakso pada umumnya, namun ketika bakso dibelah akan terlihat berbeda serta menarik untuk menikmatinya. Selain unik, rasa bakso tak kalah nikmat dengan bakso lainnya, apalagi bagi penikmat buah yang mempunyai bau tajam itu.

Bagi anda yang yang kebetulan berada di Kabupaten Bojonegoro tak ada salahnya untuk mampir sejenak merasakan kenikmatan bakso durian. Bahkan harganya juga terbilang bersahabat yaitu Rp12 ribu perporsi.

"Biasanya pengunjung yang datang dalam satu hari bisa menghabiskan sampai 50 porsi bakso durian," lanjut Eva.

Sementara itu, salah satu pembeli, Arika Hutama menambahkan, bahwa bakso tersebut mempunyai rasa yang enak dan unik. Sebab selain berisi daging sapi, juga berisi campuran daging durian, sehingga rasa buah durian masih sangat kental.

"Saya baru pertama merasakan bakso dengan rasa durian dan saya mengetahuinya dari media sosial," tutupnya kepada blokBojonegoro.com. [din/mu]

Tag : bakso durian, bakso, bakso unik



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini