Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Jalan Sehat dan Pentas Seni Tutup Rangkaian HUT RI ke 73 di Kalianyar

blokbojonegoro.com | Monday, 10 September 2018 05:00

Jalan Sehat dan Pentas Seni Tutup Rangkaian HUT RI ke 73 di Kalianyar

Reporter: Parto Sasmito

blokBojonegoro.com - Sebagai penutup dalam rangkaian kegiatan menyemarakkan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke-73, Karang Taruna Taruna Jaya, Desa Kalianyar, Kecamatan Kapas, Kabupaten Bojonegoro menyelenggarakan jalan sehat serta malam gebyar seni di tanah lapang Gang Basar, Jalan Letda Nurhasyim desa setempat, Minggu (9/9/2018).

Pada pagi hari, sekitar pukul 06.30 WIB, jalan sehat diberangkatkan Kepala Desa Kalianyar. Para peserta berjalan menyusuri sebagian jalan di desa tersebut hingga kembali ke tempat pemberangkatan di perempatan yang populer disebut Blok M desa setempat.

Ada seratusan hadiah yang disediakan panitia, mulai dari hadiah hiburan berupa perlengkapan dapur, kaos, jam, hingga hadiah berupa burung lovebird, televisi, sepeda gunung dan kulkas. Selain itu, juga pemberian hadiah untuk lomba anak-anak, serta dimeriahkan dengan hiburan rock dangdut.

Tak kalah meriahnya, pada malam hari digelar malam pentas seni yang diisi dengan penampilan hadrah, siswa-siswi RA, MI, TK dan SD desa setempat, serta aktrasi dan seni bela diri dari oerganisasi pencak silat.

Ketua Karang Taruna, Taruna Jaya Desa Kalinyar, M. Sohib dalam sambutannya menyampaikan terimakasih kepada berbagai pihak  atas terselenggaranya rangkaian kegiatan hingga penutupan, dalam rangka HUT RI ke-73,

"Melalui kegiatan ini, bisa menjadi ajang untuk mempererat tali silaturahmi antar warga Kalianyar. Semoga untuk ke depan, acara bisa lebih sukses dan meriah lagi," ujar Sohib.

Sementara itu, Kepala Desa Kalianyar, Ibnu Ismail berharap, dengan adanya kegiatan seperti ini bisa menjadikan warga semakin guyup dan rukun. Selain itu, untuk karang taruna dengan pengurus yang baru diharapkan bisa lebih aktif dengan kegiatan-kegitan selanjutnya. Bukan hanya pada kegiatan Agustus saja, melainkan berbagai kegiatan, seperti BUMDEs, maupun pemberdayaan lainnya.

"Selamat untuk pengurus karang taruna yang baru, semoga semakin sukses lagi ke depannya," harap kades Ibnu.

Pada gebyar malam pentas seni itu, juga diserahkan Surat Keputusan (SK) pengurus karang taruna baru oleh kepala desa kepada ketua kartar. Selanjutnya, acara dimeriahkan dengan rock dangdut hingga menjelang tengah malam. [ito/lis]

Tag : jalan, sehat, kalianyar



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini