Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Raih Dua Prestasi di Bidang IT, Pemkab Komit Terus Tingkatkan Layanan

blokbojonegoro.com | Friday, 07 December 2018 14:00

Raih Dua Prestasi di Bidang IT, Pemkab Komit Terus Tingkatkan Layanan

Reporter: M Safuan 

blokBojonegoro.com - Usai menerima pengahargaan di bidang pelayanan masyarakat bersanding dengan 200 lembaga negara, kementerian, BUMN, swasta, perusahaan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro mengaku bangga dan akan terus meningkatkan kompetensi di bidang IT .

"Kali ini prestasi yang diraih oleh Pemkab Bojonegoro langsung 2 kategori yaitu TOP Leader on IT Leadership (Ibu Anna Muawanah) dan TOP IT Implementation on Regency Government (Kabupaten Bojonegoro)," Ungkap Kepala Dinas Kominfo Pemkab Bojonegoro, Kusnandaka Tjatur.

Pria yang akrab disapa Kusnandaka mengungkapkan, dalam penilaiannya, Kabupaten Bojonegoro mempresentasikan beragam layanan yang didukung IT seperti layanan perijinan online, kesehatan, wisata, e-commerce, layanan kepolisian sampai dengan iplementasi persuratan secara online di tingkat desa.

Lanjut dia, pada prestasi TOP IT Award 2018 Pemerintah Kabupaten Bojonegoro mengambil tema Great ICT for Great Bussiness and Government in Digital Era. tema ini diambil dengan semangat meningkatkan kualitas SDM dan layanan yang didukung dengan teknologi. Karena itu pihaknya berkomitmen akan terus meningkatkan potensi Sumber Daya Manusia (SDM) di bidang teknologi informasi.

Di sisi lain, La Ode Kamaludin selaku Ketua Dewan juri menuturkan penilaian yang diberikan bagi Pemkab Bojonegoro, yakni dengan pelayanan dengan penggunaan teknologi tidak hanya merubah layanan lebih cepat, namun juga merubah kultur dan memaksa SDM untuk meningkatkan kompetensi. 

"Pasalnya, tantangan yang dihadapi dengan pelayanan IT adalah perlunya peningakatan integrasi pada aplikasi, database serta keamanan data yang digunakan oleh pemerintah," terang La Ode

Di sisi lain, Prof Henry Subiakto Staf Ahli Menteri Komunikasi dan Informatika dalam sambutannya mengatakan, e-Government Development Index Indonesia di asia tenggara masih dibawah Singapore dan Thailand, meski begitu, Indonesia masih butuh pengembangan lebih baik lagi.

"Namun Indonesia masih ada diatas Timor Leste, walaupun begitu, pengembangan dan pemanfaatan masih harus terus ditingkatkan dengan cara penyediaan layanan online, penguatan jaringan dan peningkatan kapasitas SDM tenaga IT di pusat dan daerah," bebernya.

" Dengan raihan ini, pastinya cukup berbangga, walaupun yang diperoleh hanya 2 prestasi, padahal tahun lalu dapat menyabet 4 prestasi," pungkasnya.[saf/lis]

 

Tag : it, layanan



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini