Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Harlah PMII, Rayon Jalaludin Rumi Gelar Nobar Sexy Killer

blokbojonegoro.com | Friday, 19 April 2019 22:00

Harlah PMII, Rayon Jalaludin Rumi Gelar Nobar Sexy Killer

Kontributor: Maulina Alfiyana

blokBojonegoro.com - Organisasi Mahasiswa Ekstra Kampus (OMEK) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Rayon Jalaludin Rumi Komisariat Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Attanwir, sore tadi peringati Harlah PMII yang ke 59. Dengan menggelar nonton bareng (Nobar) serta diskusi Film Sexy Killers di auditorium kampus setempat, Jumat (19/4/2019) sore.

Acara yang dikemas jauh-jauh hari tersebut dibuka pukul 15.00 WIB, dan dihadiri oleh seluruh kader PMII STAI Attanwir, serta kader-kader PMII yang tersebar di Bojonegoro.

Tampak juga dari pantauan blokBojonegoro di lokasi, para anggota serta kader PMII yang ikut dalam acara, dapat membaur serta aktif dalam diskusi film yang menceritakan tentang Dampak Sosial, Politik, Ekonomi serta Ekologis Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) tersebut.

Sementara itu, Ketua Pengurus Rayon Jalaludin Rumi, M. Abid Amrullah mengatakan, meski pada umumnya Film Sexy Killers diputar sebelum Pemilu 2019 dengan tujuan-tujuan tertentu, namun berbeda dengan Rayon kami yang justru memilih memutar film tersebut pasca Pemilu.

"Kita menggelar Nobar serta diskusi Film Sexy Killers tersebut pasca Pemilu, murni agar para anggota serta kader-kader luar maupun dalam PMII STAI Attanwir yang ikut dalam kegiatan tersebut dapat mengetahui dan mendiskusikan problematika yang terjadi pada negara ini. Tanpa mencetuskan unsur negatif yang terdapat dalam film," papar Sahabat Abid, sapaan akrabnya.

Ia juga berharap, di Harlah PMII yang ke 59 ini, nantinya ke depan PMII dapat menjadi contoh organisasi pengkaderan yang mumpuni dan berkualitas di kampus-kampus yang ada di seluruh Indonesia.

"Terkhusus kepada Rayon Jalaludin Rumi meski baru dideklarasikan pada bulan Maret lalu, namun saya berharap agar kedepannya bisa lebih progresif lagi dan mampu menjalankan proses kaderisasi dengan baik," harap mahasiswa semester 4 tersebut. [lin/lis]

Tag : omek, pmii, sexy killers



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini