Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Pramudya Tiandana Wishnu Gautama

Tak Ada Persiapan Khusus Saat UN, Pilih Belajar Masuk PT

blokbojonegoro.com | Tuesday, 14 May 2019 23:00

Tak Ada Persiapan Khusus Saat UN, Pilih Belajar Masuk PT

Reporter: M. Safuan

blokBojonegoro.com - Peraih nilai UN tertinggi se-Kabupaten Bojonegoro adalah siswa SMAN 1 Bojonegoro, yakni Pramudya Tiandana Wishnu Gautama yang meraih nilai 395.00.

Siapa sangka peraih nilai UN tertinggi 2019 ini merupakan saudara kembar dari Pramudya Riandhana Bhayu Gautama, dimana keduanya meraih hasil dengan peringkat 1 dan 2 tertinggi UN jenjang SMA untuk jurusan IPA.

"Tak menyangka bisa menjadi peraih nilai tertinggi UN SMA se-Kabupaten Bojonegoro," kata Wishnu saat ditemui blokBojonegoro.com usai acara Purna Wiyata siswa SMAN 1 Bojonegoro.

Padahal selama melaksanakan UN lalu tidak ada persiapan belajar khusus yang ia lakukan, bahkan Wishnu lebih memilih latihan belajar dengan mengisi soal-soal untuk masuk ke Perguruan Tinggi (PT). Meski begitu, dirinya tetap membagi waktu untuk belajar di rumah.

"Saya lebih banyak belajar soal tentang masuk SNMBPTN, karena soalnya lebih sulit," kata Wishnu.

Menurutnya dengan belajar bisa mengasah kemampuan untuk persipan menghadapi UNBK lalu, pasalnya semua soal yang ada di UNBK memang sangat sulit.

"Kalau soal mapel Matematika tidak seberapa, karena dasar saya suka dengan matematika terlebih saya juga pernah ikut olimpiade matematika beberapa waktu lalu," ucapnya.

Terpisah, Kepala SMAN 1 Bojonegoro, Sri Setyowati mengungkapkan, cukup bangga akan prestasi siswanya yang berhasil meraih nilai UN tertinggi jenjang SMA baik jurusan IPA maupun IPS.

"Untuk jurusan IPA nilai tertinggi UN 1 dan 2 berhasil diraih oleh saudara kembar yakni Pramudya Tiandana Wishnu Gautama dan Pramudya Riandana Bhayu Gautama," terang Kepala SMAN 1 Bojonegoro. [saf/mu]

Tag : Pramudya Tiandana Wishnu Gautama, UN, HASIL UN, NILAI UN, PERAIH UN TERTINGGI



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini