06:00 . Semester 1 Tahun 2025, Realisasi Investasi Hulu Migas Capai Rp118 triliun   |   23:00 . Ziarah, Akhiri KKNT UPN Veteran Jawa Timur di Ponpes Langitan   |   22:00 . Tim Pemadam Bahasi Sisa-Sisa Kebakaran di Kedungadem   |   21:00 . Korsleting Listrik, Rumah Warga Bojonegoro Terbakar, Uang Tunai dan Motor Ludes   |   20:00 . Bupati Bojonegoro Berangkatkan 858 Mahasiswa KKN PINTAR UNUGIRI   |   19:00 . UNUGIRI Berangkatkan 858 Mahasiswa Wujudkan Kemandirian Ekonomi Desa   |   18:00 . Pasukan Tiga Matra TNI Manunggal Membangun Desa   |   17:00 . TMMD 125 Kodim Bojonegoro, Pasukan Tiga Matra Siap Mengabdi di Desa   |   16:00 . Miss Lucy asal Amerika Serikat Ajarkan Anak Bojonegoro Bahasa Inggris   |   13:00 . Selesai Diidentifikasi, Jasad Anjar Diserahkan ke Keluarga   |   12:00 . Ibnu Athaillah, Lulusan Attanwir yang Ukir Prestasi Kaligrafi di Ajang Internasional IRCICA 2024   |   11:00 . Alumni Ponpes Attanwir Juara 3 Kaligrafi Internasional IRCICA di Turki   |   10:00 . Jasad Anjar Warga Kasiman Ditemukan 5 Km dari Jembatan Bandar   |   07:00 . Peserta UMK Academy Naik Kelas Lewat Platform Learning Management System   |   06:00 . Platform Learning Management System, Pertamina Dorong Peserta UMK Academy Naik Kelas   |  
Wed, 23 July 2025
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Syekhermania Hanyut Bersalawat Bersama Habib Syech

blokbojonegoro.com | Thursday, 15 August 2019 21:00

Syekhermania Hanyut Bersalawat Bersama Habib Syech

Kontributor : Muhammad Qomarudin

blokBojonegoro.com - Al-Birru Pertiwi bersalawat bersama Habib Syech kembali digelar dih alaman masjid yang berada di Desa/Kecamatan Dander Kabupaten Bojonegoro ini, Kamis (15/8/2019) malam. Ribuan umat Islam yang malam ini berpakaian serba putih, memenuhi seluruh sudut halaman masjid berkubah emas ini.

Teriakan massa menggemuruh, saat rombongan Habib Syech naik ke atas panggung bersama dengan Pendiri masjid Al-Birru, Supramu Santoso, Kapolres Bojonegoro, AKP Ari Fadli, dan beberapa tamu undangan lainnya.

Acara yang dimulai pukul 20.00 WIB itu sudah dipadati jamaah sejak sore hari menjelang magrib. Tidak sedikit di antara mereka sudah mempersiapkan bekal dengan membawa makan dan peralatan sendiri, termasuk bendera majelis taklim, organisasi-organisasi pemuda Islam, Ansor, Muslimat NU, Fatayat NU, Pondok Pesantren, dan pernak-pernik atribut Syekhermania (sebutan fans Habib Syech).

Menurut Pendiri Masjid Al Birru Pertiwi, Pramu Santoso, gema salawat yang menghadirkan Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf ini, merupakan kegiatan rutin setiap tahun yang diadakan oleh pengurus masjid Al Birru Pertiwi.

Selain untuk menyambut HUT RI Ke 74 tahun, salawat kebangsaan tersebut sekaligus bentuk doa bersama untuk mendoakan keselamatan bangsa agar terhindar dari marabahaya dan pertikaian antar sesama.

"Semoga bangsanya, rakyatnya istiqomah beragama dan pemimpinya amanah semua," jelas pria 71 tahun tersebut.

Teriakan massa dalam majelis ini kembali histeris saat Habib Syekh mulai memimpin pembacaan selawat Nabi. Para jamaah sangat antusias mengumandangkan selawat, puji-pujian, dan doa kepada Nabi Muhammad SAW. Dengan spontan ribuan jamaah langsung hanyut dan larut dalam lantunan selawat yang diiringi grup selawat Ahbabul Musthofa.

Hampir semua jamaah mulai dari tua, muda, remaja hingga anak-anak juga ikut melantunkan selawat, puji-pujian dan doa kepada Nabi Muhammad SAW. Sesekali mereka juga melambaikan tangan dan mengibarkan atribut bendera Syekhermania sambil melantunkan selawat nabi. Tanpa dikomando, mereka serentak mengikuti rampak irama hadrah selawat yang dipimpin oleh Habib Syech.

Ribuan jamaah yang memenuhi halaman masjid Al-Birru Pertiwi itu tidak hanya datang dari Bojonegoro. Mereka juga datang sendiri dari berbagai penjuru, seperti dari Kabupaten Tuban, Lamongan, Nganjuk, Ngawi dan Jawa Tengah. Mereka datang tanpa diundang, karena telah mendapat informasi jadwal majelis salawat Habib Syech.

"Saya sudah empat kali datang ke Bojonegoro, tiga kali di Masjid Al-Birru dan satu kali di Alun-alun Bojonegoro untuk  bersalawat," ujar Habib Syech.

Dalam Kesempatan tersebut, Habib Syech berpesan kepada para jamaah untuk selalu membaca sholawat nabi. Serta mengajak selalu menjaga akhlaq.

Pantauan blokBojonegoro.com, even akbar bertajuk 'Doa dan Sholawat Kebangsaan'  benar-benar mengundang perhatian jamaah. Seluruh penjuru halaman dipenuhi jamaah yang berpakian serba putih. Kedatangan jamaah menuju lokasi acara mulai mengalir sejak sore tadi. Menjelang salat Magrib kawasan halaman masjid pun mulai dipenuhi warga yang berasal dari berbagai daerah ini.[din/ito]

Tag : habib, syech, bojonegoro



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

  • Tuesday, 22 July 2025 23:00

    KKNT UPN Veteran Jawa Timur

    Ziarah, Akhiri KKNT UPN Veteran Jawa Timur di Ponpes Langitan

    Ziarah, Akhiri KKNT UPN Veteran Jawa Timur di Ponpes Langitan Kegiatan Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKNT) Inovasi Pesantren yang dilaksanakan mahasiswa Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur (UPNVJT) berkat kolaborasi erat antara LPPM UPNVJT dan Majelis Al-Muwasholah Baina ‘Ulama Al-Muslimin...

    read more

Lowongan Kerja & Iklan Hemat