Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Bencana Kekeringan di Bojonegoro (3)

Kiriman Air Mengalir dari Lembaga di Kota Ledre

blokbojonegoro.com | Sunday, 06 October 2019 09:00

Kiriman Air Mengalir dari Lembaga di Kota Ledre

Reporter: Tim blokBojonegoro

blokBojonegoro.com – Kebutuhan air bagi warga terdampak bencana kekeringan di 18 kecamatan se Kabupaten Bojonegoro sangat mendesak. Bahkan bisa dibilang tidak bisa ditunda-tunda lagi. Sebab, air merupakan kebutuhan utama bagi masyarakat.

Kiriman air telah dilakukan oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bojonegoro. Selain itu banyak lembaga di Kota Ledre, sebutan Bojonegoro, juga terlibat mengirim air bersih dengam swadaya.

Dari catatan blokBojonegoro.com, dropping air sudah dilakukan PCNU Bojonegoro, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehan Insan Cendekia Husada (STIKes ICsada) Bojonegoro, Ikatan Alumni Ma’had Islami (IKAMI) Attanwir dan juga lintas angkatan alumni MTs/MAI Attanwir, Desa Talun, Kecamatan Sumberrejo, Bojonegoro.

Selain itu juga ada dari LAZIZNU Sumberrejo, Sumberrejo Trail Adventure Community (Sutrac), alumni SMPN 1 angkatan tahun 1983 (Aldega), operator Lapangan Banyuurip Blok Cepu, ExxonMobil Cepu Limited (EMCL) dan lain sebagainya.

“Kebutuhan akan air bersih sangat mendesak, sehingga kita mengajak mahasiswa untuk turun langsung,” kata Ketua STIKes ICsada Bojonegoro, Hasan Bisri.

Senada disampaikan Ketua IKAMI Attanwir, Drs. Mustam, jika pengiriman air ke desa-desa yang membutuhkan juga telah dilakukan berbagai angkatan.

“Tiap angkatan alumni MTs/MAI Attamwir ada koordinator masing-masing, sehingga mereka langsung gerak cepat ikut berbagi ke warga-warga,” pungkasnya.

Seperti diketahui, data BPBD Bojonegoro mencatat ada 18 kecamatan dari 28 se Kabupaten Bojonegoro yang meminta kiriman air bersih. Diperkirakan saat hujan tidak segera datang, maka warga yang di sekitaran hutan semakin membutuhkan air bersih.

18 kecamatan tersebut meliputi Kecamatan Kedewan, Kedungadem, Bubulan, Malo, Ngambon dan Dander. Selain itu ada Ngasem, Sukosewu, Kasiman serta Kecamatan Sumberrejo.

Terdapat pula Kecamatan Purwosari, Kapas, Ngraho, Tambakrejo, Sugihwaras, Temayang, Padangan dan Kepohbaru.

"Untuk jumlah desa yang masuk ke BPBD ada 66," kata Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Bojonegoro, Umar Ghoni. [mu/lis]

Tag : Kekeringan, bencana



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini