15:00 . 1.543 Calon Jemaah Haji Bojonegoro Ikuti Manasik Haji   |   14:00 . Jelang Pilkada Bojonegoro, PKS Rapatkan Barisan   |   13:00 . Dramatis, Petugas Damkar Dihadang Anjing saat Hendak Evakuasi Jasad Majikan   |   12:00 . Inilah Pemenang Duta Pemuda Pelopor Kabupaten Bojonegoro Tahun 2024   |   11:00 . Ikrar Setia ke NKRI, Napi Teroris di Lapas Bojonegoro Dibebaskan Bersyarat   |   18:00 . HPN 2024, PWI Bojonegoro Gelar Seminar Literasi Media dalam Mengawal Clean and Good Governance   |   13:00 . PJ Bupati Adriyanto Launching Program Paman Sehati   |   12:00 . Penambang Pasir di Bojonegoro Ditemukan Meninggal di Bawah Jembatan Kare   |   09:00 . Berikut ini Nama Finalis Seleksi Duta Pemuda Pelopor Bojonegoro Tahun 2024   |   15:00 . Sudahkah Pancasila sebagai Pondasi Pendidikan Selaras dengan Implementasinya   |   13:00 . Bojonegoro Jadi Tuan Rumah Pertemuan Rutin PKK, DWP, Perwosi se-Bakorwil II   |   17:00 . Perahu Penambang Pasir di Bojonegoro Tenggelam, Satu Penumpang Hilang   |   15:00 . 44 Peserta Ikuti Seleksi Duta Pemuda Pelopor Tahun 2024   |   13:00 . 106 Kontingen LKS Bojonegoro-Tuban Bertarung di Provinsi   |   10:00 . Sukses Gelar Ramadan Heppiii, Kartar di Bojonegoro Bangun Fasum hingga Turnamen ML   |  
Thu, 25 April 2024
Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Membaca Peluang Jurusan Farmasi Era Society 5.0, UNU Sunan Giri Selenggarakan Webinar

blokbojonegoro.com | Thursday, 01 July 2021 19:00

Membaca Peluang Jurusan Farmasi Era Society 5.0, UNU Sunan Giri Selenggarakan Webinar

Pengirim: Rahayu Lestari Putri*

blokBojonegoro.com - Berbicara tentang peluang, setiap orang pasti mendambakannya. Apalagi bagi calon sarjana khususnya jurusan farmasi, peluang tentu sangat diharapkan dan dibutuhkan. Menjawab keresahan tersebut, UNU Sunan Giri Bojonegoro selenggarakan Webinar Kefarmasian yang bertema “Peluang Lulusan Tenaga Kesehatan di Era Society 5.0”. Webinar tersebut dilangsungkan melalui Zoom Meeting, Kamis (1/7/2021).

Dalam sambutannya, Rektor UNU Sunan Giri Bojonegoro K. M. Jauharul Ma’arif, M.Pd.I., mengungkapkan, peluang tenaga kesehatan sangat terbuka lebar bagi calon sarjana farmasi. "Apalagi di tengah pandemi covid-19 saat ini, tenaga kesehatan justru menjadi garda terdepan dalam membantu menangani pasien yang terkena covid,” ungkapnya.

K.M. Jauharul Ma’arif, menambahkan, jika ditinjau dari segi agama, Pertama, tenaga kesehatan termasuk profesi yang mulia, karena menolong pasien- pasien yang sakit. "Ke dua, kesehatan sangat penting sebagai kebutuhan pokok manusia,” jelas pria yang kerap disapa Gus Arif itu.

Adapun webinar kefarmasian tersebut mengundang dua narasumber yang berkompeten pada bidangnya, yakni dr. Ani Pujiningrum, MM.Kes., selaku Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bojonegoro dan dr. Fitri M. Pitaloka, M.Kes., selaku Kepala Bidang Pelayanan Medis RSUD. Dr. R. Sosodoro Djatikoesoemo.

Materi yang disampaikan narasumber juga sangat menarik, di antaranya dari narasumber pertama dr. Ani Pujiningrum, MM.Kes., menuturkan, Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul merupakan syarat utama yang dibutuhkan untuk menjadi tenaga kesehatan.

"Adanya persyaratan tersebut, tentu dimulai dari manajemen, area informasi sistem kesehatan nasional, SDM yang terampil, serta memenuhi standar kompetensi yg telah ditetapkan,” tegasnya.

Masih dengan dr. Ani, mahasiswa harus selalu ingat, bahwa menempuh pendidikan, khususnya jurusan kesehatan tidak bisa dengan cara instan. "Semua butuh proses panjang agar menjadi lulusan yang berkualitas,” pesannya.

Di sisi lain, dr. Fitri selaku narasumber kedua juga menyampaikan beberapa poin di antaranya, menjelaskan terkait sarana dan prasarana di RSUD Dr. R. Sosodoro Djatikoesoemo, tantangan dan peluang sarjana farmasi dan masih banyak lagi.

“Yang pasti tenaga kesehatan sangat dibutuhkan dan yang paling penting jurusan farmasi itu tidak ada matinya,”pungkas dr. Fitri sembari menutup materi.

Jumlah peserta yang mengikuti webinar kurang lebih 250, baik dari kalangan mahasiswa dan umum. Peserta sangat antusias dalam menyimak serta diskusi pada sesi tanya jawab.

Adapun goal dari webinar ini yakni dapat meningkatkan pengetahuan mahasiswa terkait peluang tenaga kesehatan. Selain itu, adanya MoU antara UNU Sunan Giri Bojonegoro bersama Dinas Kesehatan Kabupaten Bojonegoro.

Ke depan, diharapkan mahasiswa jurusan farmasi selalu semangat dalam belajar guna meningkatkan kapasitas diri, sehingga nantinya dapat bersaing di tingkat regional, nasional bahkan internasional.

*Penulis adalah anggota Lembaga Informasi dan Pengembangan Kampus (LIPK) Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Sunan Giri Bojonegoro

 

Tag : unu sunan giri, bojonegoro, farmasi, dinkes, rsud



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

  • Monday, 19 February 2024 20:00

    PEPC JTB Kunjungi Kantor Baru BMG

    PEPC JTB Kunjungi Kantor Baru BMG Perwakilan PT Pertamina EP Cepu (PEPC) Zona 12, Regional Indonesia Timur, Subholding Upstream Pertamina mengunjungi kantor redaksi blokBojonegoro.com (Blok Media Group/BMG), di BMG CoWorking Space, Jalan Semanding-Sambiroto, Desa Sambiroto, Kecamatan...

    read more

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat