21:00 . Ada Apa dengan Puasa?   |   18:00 . Persibo Bojonegoro Ditunjuk Tuan Rumah Liga 3 Nasional   |   16:00 . 67 Orang Lolos Verifikasi Administrasi Calon Komisioner KPU Bojonegoro   |   14:00 . Puluhan Korban Arisan Bodong Lapor ke Polres Bojonegoro, Kerugian Capai Rp925 Juta   |   14:00 . Belum Genap 3 Bulan 74 Kasus HIV Jadi Catatan Dinkes   |   13:00 . Pemkab Bojonegoro Buka Posko Aduan Bagi Karyawan Swasta Tak Dapat THR   |   21:00 . EMCL Ajak Media Bikin Konten Kreatif Dukung UMKM Naik Kelas   |   15:00 . Diduga Korsleting Listrik, Empat Rumah dan 1 Ekor Sapi di Bojonegoro Ludes Terbakar   |   13:00 . Kemenag Bojonegoro Bentuk Satgas Khusus Tangani Kasus Pelecehan Seksual   |   20:00 . Kelompok 23 Buka Program AM UNUGIRI di MA Tanwiriyah Baureno   |   19:00 . Musrenbang Perempuan, Anak dan Disabilitas, Ini Harapan PDKB   |   15:00 . Musrenbang, PJ Bupati Harapkan Semua Terlibat dalam Perencanaan dan Pelaksanaan Pembangunan   |   15:00 . Pemkab Rapat Persiapan Pembukaan Kampus Universitas Brawijaya di Bojonegoro   |   10:00 . Wali Murid Minta Kejelasan Kasus Merger, Begini Ungkapan Pj Bupati Bojonegoro    |   07:00 . Ramadan, BRI Group Salurkan 128 Ribu Paket Sembako Ke Seluruh Penjuru Negeri   |  
Fri, 29 March 2024
Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Rotasi Jabatan Polres, 4 PJU dan 6 Kapolsek Resmi Diganti

blokbojonegoro.com | Saturday, 28 August 2021 11:00

Rotasi Jabatan Polres, 4 PJU dan 6 Kapolsek Resmi Diganti

Reporter: Nur Muharrom

blokBojonegoro.com - Empat Pejabat Utama Polres Bojonegoro yakni Wakapolres, Kabag Ops, Kasat Samapta, Kasat Binmas, Kasat Resnarkoba dan enam Kapolsek resmi diganti melalui upacara serah terima jabatan (sertijab) yang digelar di gedung halaman Mapolres Bojonegoro, Sabtu (28/8/2021) pukul 08.00 Wib.

Upacara sertijab dipimpin Kapolres Bojonegoro, AKBP. EG Pandia, diikuti para Pejabat Utama (PJU) Polres Bojonegoro, para Kapolsek jajaran, personel Polri dan ASN Polres Bojonegoro.

Mutasi empat PJU dan enam Kapolsek ini tertuang dalam Surat Telegram Kapolda Jatim Nomor: ST/2011/VIII/KEP/2021 dan ST/2012/VIII/KEP/2021, Tanggal 20 Agustus 2021 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Polda Jatim.

Dalam Surat Telegram Kapolda Jatim tersebut, Wakapolres Bojonegoro yang sebelumnya dijabat Kompol Arief Kristanto kini diganti Kompol Muh. Wahyudin Latif, yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Reskrim Polresta Sidoarjo.

Kompol Arief Kristanto akan melanjutkan pendidikan Sekolah Staf dan Komandan Angkatan Darat (Seskoad).

Kabag Ops yang sebelumnya dijabat Kompol Eko Dhani Rinawan kini diganti AKP. Yusis Budi Krismanto yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Resnarkoba Polres Bojonegoro.

Kompol Eko Dhani Rinawan akan melanjutkan tugas sebagai Kabag Log Polres Bojonegoro.

Sedangkan Kasat Resnarkoba dijabat IPTU Eko Suwanto yang sebelumnya menjabat sebagai Kaur Bin Ops (KBO) Sat Reskrim Polres Bojonegoro.

Sementara, Kasat Samapta yang sebelumnya dijabat AKP Hufron Nurrochim kini diganti AKP Sujono yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Binmas Polres Bojonegoro.

Lalu AKP Hufron Nurrochim kini menempati jabatan baru sebagai Kapolsek Sumberrejo Polres Bojonegoro.

Kapolsek Ngasem yang sebelumnya dijabat AKP Agus Elfauzi kini diganti AKP Imam Kanafi yang sebelumnya menjabat Kapolsek Sumberrejo.

Selanjutnya AKP Agus Elfauzi menempati jabatan sebagai Kasat Binmas Polres Bojonegoro.

Untuk Kapolsek Bubulan yang sebelumnya dijabat AKP Nugroho Basuki diganti IPTU Wahjoe Febrianto sebelumnya menjabat Kapolsek Sukosewu.

AKP Nugroho Basuki menjabat Kapolsek Kanor yang lama mengalami kekosongan.

Jabatan Kapolsek Sukosewu diisi oleh IPTU Safi’i yang sebelumnya menjabat Kasi Propam Polres Bojonegoro dan Kasi Propam dijabat oleh IPTU Slamet Hariyanto.

Untuk Dander yang sebelumnya dijabat AKP Dumas Barutu kini diganti IPTU Saefudinuri yang sebelumnya menjabat sebagai Kanit Idik 3 Sat Reskrim Polres Bojonegoro. Sedangkan AKP Dumas Barutu memasuki masa pensiun.

Dalam sambutanya, Kapolres Bojonegoro menyampaikan bahwa tanggung jawab jabatan merupakan kepercayaan dan kehormatan yang diberikan oleh pimpinan, sekaligus amanah Tuhan Yang Maha Kuasa agar dipertanggungjawabkan dan dilaksanakan dengan sebaik-baiknya.

Bagi pejabat yang baru dilantik, Kapolres Bojonegoro, AKBP. EG Pandia, untuk bersama-sama mengembangkan pikiran yang kreatif dan inovatif melalui kepemimpinan dan manajerial yang lebih matang, dalam rangka menjabarkan kebijakan pimpinan dalam menyelenggarakan pembinaan dan operasional serta segera menyesuaikan diri di lingkungan tugas yang baru.

Diakhir amanat, Kapolres menyampaikan kepada seluruh peserta upacara sertijab, untuk senantiasa mencermati perkembangan dan situasi yang berkembang saat ini, tidak lengah serta senantiasa siap sedia mengantisipasi berbagai kemungkinan yang timbul dan bisa terjadi.

"Mutasi dalam sebuah organisasi merupakan hal yang lumrah, demi pembinaan karier bagi anggota itu sendiri," jelas Kapolres.

Selain itu juga, dalam menghadapi tantangan tugas Polri kedepan, perlu adanya penyegaran anggota, sehingga nantinya seluruh anggota siap menghadapi tantangan-tantangan tersebut.

“Selain untuk penyegaran di tubuh kesatuan, mutasi anggota dilakukan untuk peningkatan karir,” pungkas AKBP. EG Pandia.  [mu]

6 pejabat yang dikukuhkan.diantaranya:

1. Kabag SDM Polres Bojonegoro Kompol Roro Sri Harwati
2. Kabaglog Polres Bojonegoro Kompol Eko Dhani Rinawan
3. Kasi Humas Polres Bojonegoro AKP Sri Ismawati
4. Kasi Kum Polres Bojonegoro IPDA Mujianto
5. Kasiwas Polres Bojonegoro IPTU Muslih
6. Kasi Propam IPTU Slamet Hariyanto.

 

Tag : rotasi jabatan polres bojonegoro, polres bojonegoro



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

  • Monday, 19 February 2024 20:00

    PEPC JTB Kunjungi Kantor Baru BMG

    PEPC JTB Kunjungi Kantor Baru BMG Perwakilan PT Pertamina EP Cepu (PEPC) Zona 12, Regional Indonesia Timur, Subholding Upstream Pertamina mengunjungi kantor redaksi blokBojonegoro.com (Blok Media Group/BMG), di BMG CoWorking Space, Jalan Semanding-Sambiroto, Desa Sambiroto, Kecamatan...

    read more

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat