Edisi Perdana tabloid bB Telah Terbit
blokbojonegoro.com | Tuesday, 05 July 2011 21:00
Muhammad A Qohhar
Pembaca yang budiman.
Setelah melalui proses yang cukup singkat, namun melelahkan akhirnya redaksi tabloid blokBojonegoro berhasil menyelesaikan penerbitan perdana, yakni edisi Juli 2011.
Pada edisi ini, kami berusaha mengupas secara tuntas "Rumah Sakit Internasional, Revalitas yang Belum Tuntas" dari beberapa bidikan atau fokus masalah. Bukan kami mengarahkan, untuk memilih satu opsi atau lainnya, tetapi ingin menyajikan secara untuh kepada pembaca.
Sehingga masyarakat yang sering memahami masalah sepenggal-sepenggal bisa utuh dan mengambil kesimpulan. Tidak hanya itu saja, para pengambil kebijakan bisa lebih arif dalam proses penentuan regulasi yang benar-benar memihak kepentingan umum.
Tidak hanya dalam investigasi saja, tetapi juga di halaman lain, mulai olah raga, mix news, religi, life style, fokus, opini, galeria dan sosok.
Semoga saja edisi pertama ini berkenan dan pembaca bisa langsung men-download di www.blokBojonegoro.com atau mencari edisi cetaknya. tabloid blokBojonegoro akan bisa di tangan pembaca setiap awal bulan dengan tampilan yang selalu menggoda. [*]
Cover | hal 1 |
Dari redaksi | hal 2 |
Investigasi | hal 3-6 |
Mix News | hal 8 |
Olah Raga | hal 7 |
Religi | hal 9 |
Life Style | hal 10 |
Fokus | hal 11-13 |
Opini | hal 14 |
Galeria | hal 15 |
Sosok | hal 16 |
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini