Tabloid bB Edisi Februari 2015
blokbojonegoro.com | Thursday, 12 February 2015 15:38
Oleh: Nur Muharrom
Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Bojonegoro tahun 2015 telah menembus angka di atas Rp2,9 triliun. Jumlah tersebut lebih banyak didukung dari keberadaan Minyak dan Gas Bumi (Migas). Namun, kegiatan kemasyarakatan yang berbasis pembukaan lapangan kerja cukup minim. Padahal, ribuan mantan tenaga kerja di proyek Blok Cepu akan menganggur. Bahasan tersebut akan disajikan pada rubric Investigasi di bulan Februari 2015 dengan tema “Kemana Langkah Naker Blok Cepu”. Sedangkan halaman Fokus, redaksi Tabloid blokBojonegoro akan konsisten menyajikan daerah-daerah terpinggir di wilayah Kota Ledre, mulai dari kebiasaan hidup masyarakat, infrastruktur jalan, pendidikan maupun kesehatan. Selain itu juga ditonjolkan sisi positif perjuangan hidup untuk tetap berkembang dan maju. Tidak hanya itu, rubric-rubrik lain juga patut dibaca dan semoga blokBojonegoro Media selalu di hati penikmat semuanya.
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini