Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Terus Naik, Harga Cabai Tembus Rp 85 Ribu

blokbojonegoro.com | Friday, 06 January 2017 14:00

Terus Naik, Harga Cabai Tembus Rp 85 Ribu

Reporter: Joel Joko

blokBojonegoro.com - Hingga pekan pertama tahun 2017, harga cabai di Pasar Kota Bojonegoro terus melambung. Saat ini harga cabai merah sudah tembus Rp85 ribu per kilogram. Dampaknya, para pembeli khususnya ibu-ibu mengeluhkan mahalnya harga cabai.

Salah satunya Rini, pedagang nasi di Jalan Imam Bonjol mengeluhkan harga sembako sering naik. Apalagi sekarang BBM dan tarif listrik ikut naik. Dikatakan bulan Desember lalu, harga cabai Rp80 ribu. Memasuki bulan Januari 2017, harga naik lagi menjadi Rp85 ribu sampai sekarang.

“Harga sembako terus merangkak naik, saya pedagang kecil dibuat susah," kata dia.

Sementara itu, harga cabai merah besar di sejumlah pedagang Rp35 ribu perkilogram, untuk jenis cabai merah kering Rp80 ribu perkilogram, cabai jenis lompong Rp30 ribu dan cabai rawit hijau Rp45 ribu.

Tidak hanya para pembeli yang mengeluhkan kenaikan cabai, para pedagang juga meresakan hal yang sama. Pedagang pasar tradisional memperkirakan kenaikan harga cabai, khususnya jenis rawit, masih akan berlanjut. Hal tersebut lantaran masih minimnya pasokan cabai jenis ini ke sejumlah daerah. [oel/mu]

Tag : cabai, harga cabai



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini