20:00 . Direncanakan Jadi Lokasi Sekolah Rakyat Gedung Pusdiklat Bojonegoro Masih Difungsikan BKPP   |   19:00 . Sidak Tim Gabungan Pemkab Bojonegoro di Sumberrejo, Pastikan Stok Pupuk Aman   |   14:00 . Pemdes di Bojonegoro Diminta Transparan Soal Data Kemiskinan ke Warganya   |   12:00 . Empat Pengoplos Uang Palsu di Bojonegoro Diringkus Polisi   |   11:00 . Selama Sepekan, Diduga Elpiji 3 Kg di Bojonegoro Langka   |   07:00 . Masyarakat Rayakan Belanja Makin Mudah Lewat New Pasar.id, Pembayaran Praktis   |   17:00 . Jatah Anggaran Perdin Anggota DPRD Bojonegoro Dikepras Rp22 Milyar   |   12:00 . Rakerwil AMSI Jatim 2025, Inovasi Bisnis Media dan Keamanan Serangan Siber   |   22:00 . PEPC Angkat Bicara Soal Tender dan Pelibatan Vendor Lokal Bojonegoro   |   21:00 . Rotasi Jabatan Kepala Kemenag Bojonegoro, Amanulloh Gantikan Abdul Wahid   |   20:00 . Kontraktor Lokal Bojonegoro Blokade Jalan Menuju PEPC JTB   |   19:00 . Jika CJH Meninggal, PHU Kemenag : Diwakilkan Atau Penarikan   |   18:00 . Menjaga Sawah, Menjaga Negeri: Peran Babinsa Bubulan Mendorong Ketahanan Pangan   |   17:00 . Pedagang Sebut Pencuri Kerap Beraksi saat CFD di Alun-alun Bojonegoro   |   16:00 . Aplikasi Stroberi Kasir BRI, Permudah Pedagang Proses Pembukuan   |  
Fri, 25 April 2025
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Mengapa Pneumonia Sering Menyerang Lansia?

blokbojonegoro.com | Tuesday, 24 January 2017 07:00

Mengapa Pneumonia Sering Menyerang Lansia?

Reporter: -

blokBojonegoro.com - Mantan Presiden AS, George H.W. Bush dirawat di rumah sakit pada 14 Januari setelah serangan penyakit pneumonia. Mantan Ibu Negara Barbara Bush pun dirawat di rumah sakit, karena mengalami kelelahan dan batuk.

Presiden AS ke-41 ini berusia 92, sementara Barbara Bush berusia 91. Mengapa pneumonia seringkali menyerang lansia?

Salah satu alasannya adalah kekebalan tubuh yang menurun setelah usia 50 tahun. "Jadi tak mengherankan jika seseorang di atas 90 tahun mengalami kekebalan melemah," kata Dr Len Horowitz, spesialis paru-paru dari Lenox Hill Hospital, New York City.

Pneumonia yang memiliki ciri inflamasi di paru-paru lazim terjadi pada musim dingin. Selain itu, ada pula penyakit pernapasan lain seperti flu yang menular di musim dingin belahan bumi utara itu.

"Dokter selalu merawat di rumah sakit para lansia jika mereka terkena pneumonia dan perawatan di rumah sakit itu amat penting ketika lansia tersebut pun memiliki masalah medis lain," kata Horovitz.

Kendati tidak tahu kondisi kesehatan khusus mantan presiden AS itu, Horovitz mencatat bahwa Bush menggunakan kursi roda.

Ini bisa berarti Bush juga memiliki masalah kesehatan saraf yang dapat juga berarti batuknya kurang efektif membersihkan lendir atau sekresi dari paru-paru seperti orang lain yang lebih kuat.

Terapi yang digunakan mengobati pasien pneumonia bergantung pada apakah penyakit itu disebabkan oleh virus atau bakteri.

Pneumonia karena virus cenderung lebih menular, tetapi menyebabkan infeksi kurang parah dibandingkan yang bakteri.

Kerap kali dokter memberi antibiotika yang bahkan belum diketahui apakah pneumonia itu disebabkan oleh virus atau bakteri untuk berjaga-jaga agar tidak kecolongan dengan infeksi bakteri.

Untuk lansia penderita pneumonia, dokter harus lebih hati-hati memberikan prognosis definitif.

"Pneumonia tak selalu langsung. Pada seseorang yang ringkih dengan kekebalan tubuh lemah karena berusia lanjut, ada kekhawatiran orang itu mengalami komplikasi," katanya.

Pneumonia bakterial, misalnya, dapat masuk ke aliran darah seseorang dan menyebar ke seluruh tubuh. "Komplikasi itu meliputi gagal ginjal dan pembentukan abses," ujarnya.

Penyakit pneumonia ini dapat memicu serangkaian kejadian yang menyebabkan serangan multicabang.

Vaksin tersedia untuk lansia agar telindungi dari beberapa jenis bakteri pneumonia. Semua lansia di atas 65 tahun harus mendapatkan vaksin tersebut, menurut ketentuan Centers for Disease Control and Prevention (CDC) di Amerika Serikat.

Sumber: http://health.kompas.com/read/2017/01/23/203500023/mengapa.pneumonia.sering.menyerang.lansia.

Tag : pendidikan, kesehatan



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

  • Monday, 21 April 2025 15:00

    Semarak Kartini Meriahkan Desa Tejo

    Semarak Kartini Meriahkan Desa Tejo Dalam rangka memperingati Hari Kartini, seluruh lembaga pendidikan yang ada di Desa Tejo, Kecamatan Kanor Kabupaten Bojonegoro, menggelar kegiatan Semarak Kartini yang berlangsung meriah dan penuh semangat, Senin pagi (21/4/2025)...

    read more

Lowongan Kerja & Iklan Hemat