Nasib Persibo Bojonegoro
Askab PSSI Minta Persibo Kirim Surat Pinjam Pemain
blokbojonegoro.com | Wednesday, 22 February 2017 21:00
Reporter: M. Yazid
blokBojonegoro.com - Sejak beberapa hari kemarin Persibo Bojonegoro mulai menata tim dengan mengadakan seleksi pemain di Stadion Letjend H Soedirman Bojonegoro. Pemain muda yang mengikuti seleksi tersebut berasal dari Tim Internal Asosiasi Kabupaten (Askab) Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Bojonegoro.
Karena hal itu, pihak Askab PSSI berharap Manajemen Tim Laskar Angling Dharma mengirim surat ke Askab yang menangani cabang olahraga (Cabor) sepakbola di Kota Ledre. "Sebaiknya Persibo mengirim surat terkait pinjam pemain yang akan dimainkan," kata Divisi Hukum Askab PSSI Bojonegoro, Muhammad Hanafi.
Dijelaskan, surat tersebut agar Askab PSSI Bojonegoro mengetahui apa yang terjadi dan merekomendasikan klub internal. Hal itu untuk mengantisipasi hal buruk yang terjadi, semisal jika ke dapan pemain tidak ada kontrak dan tidak dibayar, Askab bisa membantu menjembatani antara klub internal dengan Persibo.
"Kalau Askab tahu awalnya dan memberikan ada rekomendasi, jika ada masalah kemudian hari bisa membantu," jelasnya kepada blokBojonegoro.com.
Manajer Bojonegoro FC U-17 itu juga sangat mendukung berlaganya kembali Persibo Bojonegoro. Sehingga dalam seleksi pemain Bojonegoro FC menunggu Persibo selesai merekrut pemain lebih dulu.
"Setelah Persibo terbentuk, nanti kita baru siapkan tim untuk mengikuti Liga Nusantara," pungkasnya.[zid/lis]
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini