Rencana Peresmian Gedung UMKM
blokbojonegoro.com | Monday, 13 March 2017 16:00
Reporter: Maratus Shofifah
blokBojonegoro.com - Terkait peresmian Gedung Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang rencanaya akan dilakukan pada tanggal 20 Maret 2017 mendatang. Saat ini Dinas Koperasi dan UKM masih terus berkoordinasi dengan pihak kecamatan untuk mengirimkan produk unggulan yang nantinya akan dipamerkan saat acara peresmian.
"Sudah mengirimkan surat ke kecamatan untuk mendata dan mengirimkan produk unggulannya nanti," kata Kepala Dinas Koperasi dan UKM, Elzadeba.
Ia menerangkan, dengan adanya produk unggulan di setiap kecamatan di Kabupaten Bojonegoro diharapkan nantinya setiap kecamatan mampu berkreasi dan inovasi terahadap produk unggulan masing-masing. Sementara itu saat launching nanti setiap kecamatan sudah mengisi produk unggulannya di gedung pameran UMKM yang baru.
"UMKM nanti akan lebih bisa berkreasi dan inovasi," ujarnya.
Seperti diketahui, pengelolaan Gedung UMKM baru yang terletak di Jalan Patimurra itu nantinya juga akan melibatkan pelaku UMKM di kabupaten Bojonegoro karena untuk rencana pengisian gedung tersebut. "Gedung UMKM merupakan fasilitas yang diberikan Pemerintah Kabupaten, jadi terbuka untuk umum," imbuhnya. [ifa/lis]
Tag : produk, unggulan, umkm
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini
Loading...
PEDOMAN KOMENTAR
Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.
Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.