Pelantikan Kadin Bojonegoro
Tak Ada Kadin Ganda di Bojonegoro
blokbojonegoro.com | Saturday, 18 March 2017 20:00
Reporter: M. Yazid
blokBojonegoro.com - Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kabupaten Bojonegoro disebut-sebut ada dua kubu berbeda. Terkait hal ini, Kadin Provinsi Jawa Timur menandaskan dan juga memastikan, Kadin hanya ada satu dan tidak pernah ganda.
"Tidak ada Kadin ganda, karena sesuai UU nomor 1 tahun 87 kadin hanya satu," tandas Wakil Ketua Kadin Provinsi Jawa Timur, Dedy Suharyadi usai melantik Kadin Bojonegoro di Pendopo Pemkab Bojonegoro, Sabtu (18/3/2017).
Namun disinggung terkait Kadin lain di Kota Ledre yang ada personalnya, Dedy memastikan palsu. "Karena ini Kadin (Budiono), asli. Karena yang satu palsu di Provinsi dan Pusat tidak ada," ujarnya.
Menurutnya, meski ada anggotanya, dia menyatakan Kadin yang tidak terdaftar di Provinsi maupun Pusat jelas ilegal.
"Orangnya ada tapi butuh legalitasnya. Serta Kadin tidak pernah mengakomodir orang yang berlawanan dengan Kadin. Tapi kalau dia pengusaha mau gabung monggo. Mengangkat Bojonegoro harus bersama-sama, tidak maju-maju kalau ada pro kontra. Semuanya teman, itu ingin jadi kloning istilahnya," tandasnya.
Sementara itu Ketua Kadin Bojonegoro, Budiono juga memastikan tidak ada dua Kadin. "Mereka itu di luar wadah, karena pengusaha kontruksi harus mempunyai KTA dari Kadin yang dijabatnyan. Semua KTA dilayani," pungkasnya. [zid/lis]
Tag : kadin, bojonegoro, la nyalla
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini