Harga Bawang Murah Tidak Merata
blokbojonegoro.com | Saturday, 25 March 2017 09:00
Kontributor: Sutopo
blokBojonegoro.com - Murahnya harga bawang merah di beberapa tempat di wilayah Bojonegoro beberapa minggu terakhir tidak berdampak pada harga bawang di Desa/Kecamatan Bubulan. Harga bawang di desa tersebut masih terpantau tinggi.
Diketahui, bahwa beberapa daerah salah satunya di Desa Pajeng, Kecamatan Gondang harga bawang merah berkisar diharga Rp15.000 per kilogramnya, hal itu tidak berpengaruh pada harga bawang di Kecamatan Bubulan yang masih terpantau tinggi hingga Rp32.000 per kilogram.
Sukimah, salah seorang ibu rumah tangga yang ada di Desa Bubulan mengaku, bahwa harga bawang eceran di toko masih mahal, untuk bawang merah 1/4 kilogram dibandrol Rp8.000, sedangkan bawang putih Rp9.000 per 1/4 kilogram.
"Kalau di sini masih mahal harga bawang, beda dengan di tempat lain bawang sudah murah," terang Kimah.
Mahalnya harga bawang di sebagian tempat yang ada di wilayah Bojonegoro diduga tidak merata lantaran pendistribusian dari beberapa agen bawang, serta di Bubulan juga bukan daerah penghasil bawan merah. [top/mu]
Tag : harga bawang
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini