Meriahkan Kemah Akbar, Panitia Siapkan Tantangan Lomba
blokbojonegoro.com | Sunday, 26 March 2017 12:00
Kontributor: Sutopo
blokBojonegoro.com - Untuk Memeriahkan dan mensukseskan terselenggaranya acara Kemah Akbar SMAN I Kedungpring Lamongan, pada (25-27/3/2017) di Taman Pemandian Tirtawana Dander, pihak panitia menjadwalkan 8 tantangan perlombaan (challenge).
M. Khoiri LS, sebagai ketua panitia menjelaskan, dalam rangka meningkatkan prestasi para siswa yang mengikuti kegiatan kemah akbar pihaknya tengah mempersiapkan berbagai tantangan perlombaan.
"Di antaranya filtrasi air, menulis cerpen, SMANKED Scout's Challenge, desain Batik, PPGD, memasak, fotografi, TTG," beber Khoiri.
Khoiri menambahkan, dalam acara perlombaan nanti juga akan datang Pengurus Pramuka Tingkat Cabang (Kwarcab) Lamongan, sebagai dewan juri yaitu, Sunaryo, Dasa Budi Setiawan, Samsul Ma'arif, Ahmad Sholehudin, M. Syaifudin.
Semtara itu Wahyu Nur Laila, peserta kemah akbar mengatakan, dirinya senang mengikuti kegiatan yang diselenggarakan karena bisa mendapat pengalaman.
"Dengan mengikuti kemah akbar ini menambah kekompakan dan menambah kemandirian," kata Wahyu di sela-sela diskusi bersama kelompoknya. [top/lis]
Tag : kartar, pemuda, kemah, emcl
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini