BPBD Turunkan Dua Ekskavator di Kedungmaor
blokbojonegoro.com | Saturday, 01 April 2017 21:00
Kontributor : Sutopo
blokBojonegoro.com - Untuk mengatasi tumpukan tanah dan bebatuan akibat longsor yang menutup aliran sungai di area wisata air terjun Kedungmaor, pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), bersama Forpimka, Perhutani KPH Bojonegoro, Dinas Pengairan, BBWS, dibantu PT. HK dan Pemdes Kedungsumber langsung melaksanakan tinjauan lokasi.
Plt Kepala Pelaksana BPBD Bojonegoro, Andik Sudjarwo mengatakan, berdasarkan hasil konsultasi ahli geologi STEM Migas Cepu, bahwa kenaikan permukaan dasar setinggi 7 meter, dan sepanjang 250 meter, merupakan akibat terjadinya patahan tanah lokal.
"Guna mengantisipasi ancaman banjir yang diakibat tersumbatnya aliran sungai, maka tim BPBD bersepakat melakukan pengerukan sungai dengan membuat saluran di sisi timur sungai lama," kata Andik saat dikonfirmasi oleh blokBojonegoro.com.
Andik menambahakan, atas persetujuan pihak Perhutani, PT. HK membantu mengerahkan 2 unit ekskavator atau alat berat mesin penggeruk untuk melakukan pengerukan.
"Ditarget selesai pada hari ini juga," tegas Andik.
Masih kata Andik, sebagai langkah antisipasi hujan yang mungkin turun kembali di wilayah hulu yang dapat menambah debit air akibat tersumbat tanah longsor, maka pintu waduk Pacal siaga dibuka.
"Sehingga air yang masuk saluran pelimpas debitnya tidak terlalu besar," tandasnya.
Tag : Kedungmaor, temayang, bpbd
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini