PC GP Ansor Gelar Resepsi Harlah ke-83 dan PKL
blokbojonegoro.com | Saturday, 22 April 2017 23:00
Kontributor: Sutopo
blokBojonegoro.com - Pengurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Bojonegoro menggelar resepsi Hari lahir (Harlah) Ansor ke-83 dan Pelatihan Kepemimpinan Lanjutan (PKL), Sabtu (22/4/2017), di Masjid Al-Birru Kecamatan Dander.
Kegiatan yang bertajuk 'Menjadi NU, menjadi Indonesia, satu komando menjaga NKRI' itu juga dihadiri Ketau Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bojonegoro Mitro'atin, Anna Mu'awamah anggota DPR RI, Ketua PW Ansor Jatim H. Rudi Triwahid, K.H Maimun Syafi'i selaku rois syuriyah NU Bojonegoro, Ahmad Sunjani Wakil Ketua DPRD Bojonegoro, H. Saifudin Idris wakil Ketua PCNU Bojonegoro, juga badan otonom NU (muslimat, fatayat), IPNU, IPPNU, dan ratusan kader Ansor se-Bojonegoro.
Menurut Zainal Arifin, selaku sekretaris Pengurus Cabang GP Ansor Bojonegoro, kegiatan tersebut akan dilaksanakan mulai tanggal 22 hingga 24 April 2017, serta diikuti sebanyak 80 anggota.
"Terdiri dari utusan PAC GP Ansor se-Bojonegoro, PC Ansor Bojonegoro dan PC Ansor luar Bojonegoro seperti Tuban, Sidoarjo, Ponorogo, Lumajang, dan Kota Pasuruan," kata Zainal.
Sementara tujuan kegiatan tersebut, sambung Zainal, sebagai proses kaderisasi tingkat lanjutan untuk membekali kader Ansor agar jadi kader yang militan, siap menghadapi tantangan zaman, dan juga membekali kader dengan ideologi ahlussunnah wal jamaah, sebagai ideologi tawasuth dan tasammuh di tengah arus ideologi islam transnasional yang semakin marak.
"Serta menumbuhkan kecintaan terhadap NKRI," pungkas Zainal. [top/mu]
Tag : pc gp ansor
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini