Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Dua Motor Tabrakan di Jalur Poros Kepohbaru, Dua Meninggal

blokbojonegoro.com | Monday, 01 May 2017 19:00

Dua Motor Tabrakan di Jalur Poros Kepohbaru, Dua Meninggal

Reporter: Joel Joko

blokBojonegoro.com - Kecelakaan tragis terjadi di jalan PUK Kecamatan Baureno - Kepohbaru, tepatnya di Dusun Baru Lor, Desa Sidomukti, Kecamatan Kepohbaru, Kabupaten Bojonegoro, siang tadi. Kecelakaan antara sepeda motor Honda CB 150 R beradu muka dengan Honda Vario menyebabkan kedua pengendara sama-sama meninggal dunia di lokasi kejadian, sedangkan dua orang pemboncengnya, sama-sama mengalami luka berat.

Informasi yang dihimpun, pengendara motor Honda CB 150 R dikendarai Joko Purnomo (23) berboncengan dengan Nur Syam (22) keduanya warga Desa Jegreg RT.009/RW.05 Kecamatan Modo Kabupaten Lamongan. Sedangkan, pengendara motor Honda Vario nomor polisi S 6395 BL, Willy Pratama (45) berboncengan dengan istrinya, Indayani (38), warga Desa Pejok RT.12 RW/02 Kecamatan Kepohbaru, Kabupaten Bojonegoro.

Terpisah Kapolsek Kepohbaru, AKP Yasimbang menjelaskan, kecelakaan ini bermula saat sepeda motor Honda Honda Vario nomor polisi S 6395 BL, melaju dari arah utara ke selatan dengan kecepatan sedang. Pada saat yang bersamaan, dari arah berlawanan melaju sepeda motor Honda CB 150 R dengan kecepatan tinggi.

“Karena jarak sudah dekat dan pengendara Honda CB 150 R, tidak bisa mengendalikan kendaraannya sehingga terjadi lah Laka Lantas tersebut,” terang AKP Yasimbang.

Akibat kecelakaan tersebut, pengendara Honda CB 150 R dan pengendara Honda Vario meninggal dunia di lokasi kejadian, sedangkan pembonceng Honda CB 150 R, Nur Syam (22) dan pembonceng  Honda Vario, Indayani (38), sama-sama mengalami luka-luka.

“Selanjutnya korban meninggal dan luka-luka, oleh petugas dievakuasi ke Puskesmas Nglumber menggunakan mobil Patroli,” lanjut Kapolsek.

Kapolsek menambahkan, bahwa kecelakaan tersebut terjadi karena kurang hati-hatinya pengendara yang kurang memperhatikan situasi lalu-lintas di sekitarnya. Ditambah lagi, pengendara memacu kendaraannya dengan kecepatan tinggi serta kurang menghormati sesama pengguna jalan. [oel/lis]

Tag : klaim, jasa raharja, kecelakaan



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini