Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Taman Talun, Tempat Ngabuburit Favorit

blokbojonegoro.com | Thursday, 01 June 2017 16:00

Taman Talun, Tempat Ngabuburit Favorit

Reporter: Maratus Shofifah

blokBojonegoro.com -
Taman Talun, yang berada di Kecamatan Sumberrejo, Bojonegoro menjadi tempat favorit untuk menghabiskan waktu sembari menunggu azan maghrib di bulan Puasa ini. Banyak segerombol anak-anak, pemuda-pemudi, orang tua yang datang saat sore hari.
 
Terlihat dari pantauan blokBojonegoro.com di lapangan taman yang dibangun di timur jembatan Jalan Raya Sumberrejo hingga ke perempatan Talun itu sejak pukul 15.00 WIB mulai didatangi masyarakat satu persatu. Kondisi keramaian Taman Talun terjadi sampai menjelang azan Maghrib.

Taman yang terelak di Jalan Raya Bojonegoro - Babat dan dibangun di atas lahan milik Balai Besar Pelaksana Jalan Nasional (BBPJN) serta Kereta Api Indonesia (PT KAI) tersebut menjadi tempat favorit ngabuburit masyarakat sekitar Sumberrejo.

"Setiap sore saat Ramadan kondisi taman talun sudah ramai seperti ini," kata salah satu pengunjung, Umi.

Menurutnya Taman Talun lokasinya tampak asri lengkap juga dengan permainan anak-anak seperti ayunan yang membuat anak-anak betah. Di sekitar taman juga banyak terdapat penjual takjil.

"Selain mengajak anak jalan-jalan bisa sekalian berburu takjil," imbuhnya.

Pengunjung yang datang memang sangat terlihat santai dengan memanfaatkan baik hanya sekadar mengobrol maupun mengabadikan momen dengan berselfie bersama teman maupun bergerombol.

"Sembari menunggu azan Maghrib disini (Taman Talun, Red) udaranya sejuk," kata pengunjung lain, Indah Septi. [ifa/lis]

Tag : taman, talun, ngabuburit



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini