Ramadan, Harga Ikan di Pasar Tinggi
blokbojonegoro.com | Monday, 05 June 2017 19:00
Reporter: Maratus Shofifah
blokBojonegoro.com - Pada momen Ramadan ini harga ikan di sejumlah pasar tradisional mengalami kenaikan. Kenaikan ini sudah terjadi sejak sepekan, hal itu disebabkan karena permintaan yang tinggi dari konsumen dan stok yang minim.
Kenaikan harga ikan untuk beberapa jenis. Di antaranya seperti ikan tongkol, cumi-cumi, rajungan, udang laut dan beberapa jenis lainnya. Kenaikan harga terjadi dari mulai Rp5.000-Rp10.000 per kilogram.
"Memasuki Ramadan harga ikan di pasaran sudah mulai naik," kata salah satu pedagang ikan di Pasar Tradisional Bojonegoro, Sumiati.
Ia menerangkan untuk harga ikan tongkol dari yang sebelumnya dijual diharga Rp28.000 naik menjadi Rp34.000 per kilogram. Harga udang laut dari sebelumnya dijual Rp42.000 naik menjadi Rp46.000 per kilogram. Sementara itu untuk harga cumi-cumi saat ini dijual Rp60.000 dari sebelumnya hanya dijual Rp50.000 per kilogram.
"Kenaikan harga hampir merata berkisar Rp5.000 sampai Rp10.000," tandasnya.
Sementara itu pedagang lain, Pendi mengungkapkan, naiknya harga ikan saat momen Ramadan memang sudah menjadi hal yang biasa. Hal tersebut disebabkan karena permintaan yang tinggi dan stok mulai minim dari distributor.
"Kenaikan ini diprediksi tidak akan berlangsung lama, setelah Lebaran harga dipastikan normal kembali," ujarnya. [ifa/lis]
Tag : mancing, ikan, ramadan, ngabuburit
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini