Fri, 22 November 2024
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Jemput Bola, Manfaatkan Media Online Promosi Dagangan

blokbojonegoro.com | Saturday, 01 July 2017 17:00

Reporter: Maratus Shofifah
 
blokBojonegoro.com - Semakin tingginya persaingan membuat pengusaha harus lebih pintar untuk menjemput bola dan tidak berdiam di dalam toko. Karena itu, bisnis online menjadi solusi untuk promosi barang dagangan serta meningkatkan laju penjualan.
 
"Strategi dan inovasi baru setiap tahun harus selalu di prioritaskan untuk pemasaran," kata pemilik toko Candy, Siti Nurdiana. 
 
Saat ini semua pedagang sama memiliki tujuan untuk mengenjot penjualannya. Jadi strategi dan peluang pasar harus benar-benar diperhatikan. Memanfaatkan strategi dengan media online masih menjadi jurus utama untuk meningkatkan penjualan.
 
"Lebih update lagi di media sosial seperti BBM, Whatsapp, Instagram dan jenis lainnya," ujarnya. 
 
Dengan begitu, menurut Dina pelanggan bisa melihat barang yang update dari stok yang dimiliki. Pasalnya dipastikan konsumen akan mencari barang yang memiliki kualitas bagus dan barang dengan model baru.
 
Senada diungkap pedagang lain, penjual tas di Jalan Panglima Polim. Menurutnya saat ini semua orang memanfaatkan media online, termasuk dengan melihat barang yang ingin dicari. Dari media sosial pembeli akan melihat stok yang dimiliki toko beserta harga dan akan membeli jika cocok.
 
"Sampai saat ini online masih menjadi alternatif untuk berjualan," jelasnya. [ifa/lis] 

Tag : Media, online, dagangan



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.