Saat Libur Lebaran, Pengunjung Waduk Pacal Capai 3.407
blokbojonegoro.com | Sunday, 09 July 2017 00:00
Reporter: Sutopo
blokBojonegoro.com - Saat libur lebaran idul fitri 1438 H/2017, jumlah pengunjung di wisata Waduk Pacal Desa Kedungsumber Kecamatan Temayang, Bojonegoro mengalami peningkatan.
Data yang dihimpun blokBojonegoro.com dari petugas penjaga wisata meyebutkan, selama lima hari libur lebaran saja pengunjung mencapai 3.407 orang.
Dengan rincian pada libur lebaran tanggal 26 Juni sebanyak 623 pengunjung, tanggal 27 ada 756 pengunjung, tanggal 28 Juni ada 782, tanggal 29 sebanyak 728 pengunjung, dan pada tanggal 30 Juni sebanyak 518 pengunjung.
"Ya, alhamdulillah pengunjungnya saat libur lebaran lumayan ramai," kata petugas penjaga tiket Waduk Pacal, Suyadi kepada blokBojonegoro.com.
Ditambahkan, dibanding dengan hari-hari libur biasa seperti Sabtu dan Minggu yang hanya sekitar 200 pengunjung, untuk libur lebaran naik drastis. Bahkan dirinya harus rela tidak libur saat lebaran untuk berjaga di loket waduk peninggalan belanda tersebut.
"Hari H Idul Fitri saya tidak libur demi menjalankan tugas seperti biasa," tandasnya. [top/mu]
Tag : libur lebaran
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini