13:00 . Adriyanto : Semangat Hari Pahlawan, Mari Perkuat Pembangunan Bojonegoro   |   06:00 . Polisi Ringkus 13 Pengedar Narkoba dan Obat Terlarang di Bojonegoro   |   22:00 . Ratusan Santri Alumni Ponpes Sarang Doakan Setyo Wahono-Nurul Azizah   |   12:00 . BCN Sampaikan Hasil Eksaminasi Publik Atas Tiga Putusan Bawaslu Bojonegoro   |   05:00 . 902 Mahasiswa UNUGIRI Siap KKN di 4 Kabupaten   |   23:00 . Debat Publik Pilkada Bojonegoro, Tim Paslon 02 Tetap Berpedoman Berita Acara   |   15:00 . Menembus Batas Identitas   |   14:00 . Geger, KPU Bojonegoro Diduga Ajak Mencoblos Salah Satu Paslon   |   12:00 . TPD Bojonegoro Khofifah-Emil Silaturahmi ke Cabup Wahono, Bahas Rencana Kampanye Akbar   |   10:00 . Ujian Kompetensi PPPK Pemkab Bojonegoro Mulai Digelar Hingga 29 Desember   |   18:00 . KPU Bojonegoro Umumkan Debat Publik Bakal Digelar Dua Kali   |   16:00 . Gelar English Camp, MAN 1 Bojonegoro Undang Bule Amerika   |   15:00 . Punya Anggapan SE Ambigu, TPD Khofifah Emil Bojonegoro Datangi Bawaslu   |   14:00 . Pepaya Tumbuh Subur di Desa, Ibu Ini Berinisiatif Mengolahnya Jadi Produk Bernilai Ekonomi   |   13:00 . Gerebek Lokasi Sabung Ayam di Bojonegoro, Polisi Amankan 2 Orang dan 38 Kendaraan   |  
Mon, 11 November 2024
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Liga 3 Kapal Api

2 Pemain Bojonegoro Fc Diragukan Tampil di Laga Pamungkas

blokbojonegoro.com | Wednesday, 19 July 2017 08:00

2 Pemain Bojonegoro Fc Diragukan Tampil di Laga Pamungkas

Reporter: M. Safuan

blokBojonegoro.com - Pertandingan terakhir pada Putaran pertama liga III kapal api di grup C, yang mempertemukan tim tuan rumah Bojonegoro Fc versus Sinar Harapan asal Sidoarjo, Rabu (19/7/2017), dipastikan akan berlangsung menarik. Karena kedua tim akan memberikan hasil terbaiknya, tak terkecuali Laskar Rajekwesi julukan Bojonegoro Fc.

Seperti yang diungkapkan oleh Asisten Manager Bojonegoro Fc, Lasmiran, saat dikonfirmasi blokBojonegoro.com mengatakan, Bojonegoro FC akan tampil maksimal dan menampilkan permainan terbaiknya, guna menutup pertandingan terakhir ini dengan manis.

Meski begitu, kata Lasmiran, para pemain siap diturunkan pada laga pamungkas tersebut, namun ada 2 pemain dari Bojonegoro Fc yang kondisinya sedikit diragukan. "Yaitu gelandang Wahyu dan Edi," tutur pria yang akrab disapa Ambon itu.

Meski yang dihadapi tim yang masih berada di posisi terbawah klasemen sementara group C, tidak membuat seluruh pemain Bojonegoro Fc memandang remeh tim lawan, oleh karena itu semua pemain diinstruksikan selalu mewaspadai semua lini.

"Karena ini pertandingan terakhir sebelum memasuki putaran kedua, pastinya Sinar Harapan juga akan menampilkan permainan terbaiknya," ungkap Lasmiran.

Seperti diberitakan sebelumnya, dalam laga nanti tim Bojonegoro Fc akan menggunakan formasi 4-2-3-1 untuk meraih hasil 3 poin. Dengan memenangkan pertandingan ini dipastikan dapat mendongkrak posisi klasemen.

"Semoga nantinya dapat membobol gawang lawan, syukur-syukur dapat membobol 3 gol, agar bisa menempati posisi kedua di klasemen," harap Lasmiran. [saf/mu]

Tag : bojonegoro fc



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat