Tak Pernah Kalah, Bojonegoro Selection Juarai Kompetisi PSSI U-15
blokbojonegoro.com | Saturday, 29 July 2017 12:00
Reporter: M. Yazid
blokBojonegoro.com - Setelah menjalani fase grup dan laga semi final, Bojonegoro Selection bertemu Angling Dharma di babak final. Namun Bojonegoro Selection yang tidak pernah kalah di setiap pertandingan mampu menjuarai kompetisi Askab PSSI Bojonegoro U-15, yang diadakan di lapangan Also Ledok Kulon Bojonegoro.
Seperti diketahui, Bojonegoro Selectian lolos ke final setelah mengandaskan Sokorejo Putra di semi final, sementara Angling Dharma lolos ke final setelah mengalahkan Ngasem Putra.
Dalam Laga puncak ini kedua kesebelasan menurunkan seluruh pemain terbaik untuk merebutkan juara. Sejak peluit dibunyikan tanda dimulainya pertandingan, kedua kesebelasan langsung tampil dengan pola menyerang. Jual beli serangan terjadi dengan tempo permainan yang sangat cepat, sehingga banyak sekali peluang untuk menciptakan gol didapat kedua kesebelasan.
Namun kokohnya kedua pertahanan tim dan akurasi tendangan yang kurang baik, peluang menciptakan gol didapat kedua kesebelasan belum dapat berbuah menjadi gol. Hasilnya babak pertama berakhir dengan skor imbang atau 0-0.
Setelah turun minum kedua pelatih merubah skema pertandingan dengan mengganti beberapa pemain. Terbukti, Bojonegoro Selection yang bermain open shifts mampu unggul dimenit 18' babak kedua melalui serangan balik yang cepat dengan ritme kerjasama tim satu dua, kapten Afilia berhasil mencetak gol yang merubah papan skor menjadi 1-0 untuk keunggulan Bojonegoro Selection.
Ketertinggalan 1-0, membuat Angling Dharma harus bermain optimal untuk menyamakan kedudukan. Sehingga berkali kali para pemain mengempur pertahanan Bojonegoro Selection agar mengejar ketertinggalan. Namun Bojonegoro Selection lebih memilih bermain bertahan setelah unggul 1-0.
Petaka Bojonegoro Selection terjadi dimenit akhir pertandingan, pemain bertahan Bojonegoro Selection membuat kesalahan yang dapat dimanfaatkan dengan baik oleh pemain Angling Dharma, sehingga terciptalah gol yang merubah kedudukan menjadi 1-1. Sampai peluit panjang dibunyikan oleh wasit kedudukan 1-1 tidak berubah, sehingga untuk menentukan siapa yang berhak menjadi juara harus ditentukan lewat adu penalti. Setelah dilakukan adu pinalti, Bojonegoro Selection dipastikan menjadi juara setelah menang 5-4 atas Angling Dharma.
Pelatih Bojonegoro Selection, M. Saikul mengapresiasi pemainnya yang tak kenal lelah dan mampu bermain kerjasama tim. Sehingga di laga final ini berjalan sangat seru dan menegangkan. "Pemain BS (Bojonegoro Selection) sudah bermain dengan baik sesuai strategi yang saya sampaikan," terangnya.
Menurutnya, para pemain Angling Dharma juga bermain sangat baik dan bagus, namun dalam adu penalti faktor mental serta keberuntungan yang kadang berbicara. Namun pemain kami memiliki mental juara, sehingga kelima penendang kami berhasil semua menbuat gol.
"Pemain kami lebih siap mental dalam adu penalti dan lebih beruntung tentunya. Bahkan dalam penyisihan grup juga sering menang," pungkasnya sambil tersenyum puas karena tim yang dilatihnya berhasil menjadi juara. [zid /mu]
Tag : bojonegoro selection
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini