19:00 . Diduga Tak Netral, PMII Bojonegoro Minta Ketua Bawaslu Mundur   |   17:00 . Beredar Foto Ketua Bawaslu Bojonegoro Berkaos PDI-P, Benarkah?   |   16:00 . Kembangkan Potensi, PEP Sukowati Gelar Pelatihan Pengolahan Herbal   |   15:00 . 5 Tersangka Korupsi Mobil Siaga Bojonegoro Segera Disidang   |   06:00 . Gelar Muskab, Setyawan Mubayinan Kembali Terpilih Jadi Ketua Pengkab TI Bojonegoro   |   21:00 . Muhammadiyah Bojonegoro Serukan Pilih Cabup yang Bersedia Dengar Suara Rakyat   |   19:00 . Dipindah ke Lapas Bojonegoro, Napi Teroris Dikawal Ketat Densus 88 AT Polri   |   16:00 . Gebyar Milenial dan Gen Z, Acara untuk Generasi Muda Bojonegoro   |   14:00 . Tim PkM Dosen UNUGIRI Berikan Pendampingan P5 dan PPRA di Lembaga Pendidikan   |   13:00 . Wujudkan Lansia Bermartabat, PD 'Aisyiyah Bojonegoro Gelar Lokakarya Kelanjutusiaan   |   12:00 . Tim KKN 44 UNUGIRI Observasi di Desa Grabagan   |   06:00 . Menilik Pasukan Kopi Rakyat Jelita Pada Kompetisi Nyethe Rokok Kenduri Cinta 2 Wahono-Nurul   |   21:00 . Barisan Muda Bangga Bojonegoro Siap Menangkan Wahono-Nurul   |   20:00 . Setyo Wahono ajak Ketum PP.Ansor, Addin Jauharudin Bermain Fun Badminton   |   19:00 . Empat Kades Terdakwa Korupsi Pembangunan Jalan di Bojonegoro Dituntut 5 Tahun Penjara   |  
Fri, 22 November 2024
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

EMCL dan Ademos Gelar Pelatihan Batik

blokbojonegoro.com | Monday, 31 July 2017 18:00

EMCL dan Ademos Gelar Pelatihan Batik

Reporter :Sutopo

blokBojonegoro.com - ExxonMobil Cepu Limited (EMCL) bersama Asosiasi untuk Demokrasi dan Kesejahteraan Sosial (Ademos) Indonesia menggelar Pelatihan Batik Bojonegoro, Senin, (31/7/2017) di Desa Begadon, Kecamatan Gayam.
 
Kegiatan yang digelar di Panggon Sinau Bareng Ademos Desa Begadon, Kecamatan Gayam itu, adalah sebagai bagian dari tahapan Program Pengembangan Industri Kreatif Batik di Kecamatan Gayam, Senin-Sabtu (31 Juli-05 Agustus 2017).
 
Acara yang bertajuk 'Pelatihan Batik Bojonegoro, Penguasaan Tehnik Membatik dan Kewirausahaan' itu, dibuka oleh Kepala Dinas Perindustrian dan Ketenaga Kerjaan Kabupaten Bojonegoro, Agus Supriyanto.
 
Turut hadir pula, Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Mikro, Elzabeda Agustina, Camat Gayam, Hartono, Kapolsek Gayam, Wiwin R., Posramil Gayam, Sapari, Perwakilan Disbudpar, Yanto, Public Goverment Affairs (PGA) EMCL, Galih Tiara, sekrataris Ademos, A Shodiqurrosyad, perwakilan tokoh masyarakat Kecamatan Gayam, pemuda, dan peserta Pelatihan Batik Bojonegoro.
 
Kepala Dinas Perindustrian dan Ketenagakerjaan Kabupaten Bojonegoro, Agus Supriyanto mengatakan, pelatihan membatik ini sangat baik karena banyak sekali catatan positif yang kami dapatkan.
 
"Sekurang-kurangnya ada 5, di antaranya bahwa pelatihan ini juga melibatkan kaum disabilitas," jelasnya.
 
Agus juga mengatakan, pemerintah merasa terbantu dengan apa yang sudah Ademos dan EMCL lakukan. "Karena dengan adanya kegiatan pelatihan membatik seperti ini, maka perkembangan industri kreatif di Bojonegoro, khususnya batik, akan semakin dapat dirasakan," imbuhnya.
 
Sementara itu, Camat Gayam, Hartono, merasa senang akhirnya Kecamatan Gayam mendapatkan Program Pengembangan Industri Kreatif Batik.
 
"Sejak dulu saya minta (Program Pengembangan Industri Kreatif Batik di Kecamatan Gayam) ini dilakukan, alhamdulillah akhirnya dilaksanakan juga pada tahun ini," jelasnya.
 
Saya berharap, tambah Hartono, agar semua peserta bersungguh-sungguh dalam mengikuti pelatihan ini.
 
"Sehingga kedepannya menjadi pengusaha batik semua," harapnya.
 
PGA EMCL, Galih Tiara, sendiri mengatakan bahwa Program Pengembangan Industri Kreatif Batik tahun ini memang akan difokuskan di Kecamatan Gayam.
 
"Bila kemarin kita sudah melakukannya di Kecamatan Kalitidu, Kecamatan Ngasem, Kecamatan Dander, maka tahun ini akan dilakukan di Kecamatan Gayam," jelasnya.
 
"Kami berharap 22 peserta pelatihan yang semuanya dari Kecamatan Gayam ini akan menjadi pengusaha batik yang dapat menginspirasi banyak orang," Galih Tiara menambahi.
 
Pelatihan Batik Bojonegoro ini sendiri merupakan bagian dari rangkaian tahapan pelaksanaan Program Pengembangan Industri Kreatif Batik di Kecamatan Gayam.
 
Sekretaris Ademos, A Shodiqurrosyad, menjelaskan bahwa setelah kemarin kita mulai dengan Lomba Desain Motif Batik 2017 Juni-Juli lalu, maka tahapan selanjutnya adalah pelatihan membatik kepada para pemenang lomba.
 
"Setelah diumumkan sebagai pemenang lomba, maka secara ex officio, 20 orang tersebut juga ditetapkan sebagai penerima manfaat Program Pengembangan Industri Kreatif Batik di Kecamatan Gayam ini," ujarnya. 
 
Tidak cukup hanya di situ, pasca pelatihan nanti juga akan ada stimulan bagi para penerima manfaat program berupa, peralatan dan perlengkapan membatik, fasilitas rumah produksi berupa IPAL (instalasi pembuangan air limbah), tas batik, katalog batik, akses ke koperasi sebagai fasilitas produksi dan ke Toko Bojonegoro sebagai fasilitas pemasaran serta akses kepada seluruh jejaring Ademos.
 
"Hal ini dilakukan agar para penerima manfaat program benar-benar dapat menjadi pengusaha batik kedepannya," pungkasnya. [top/lis]

Tag : Expo, emcl, al-rosyid



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat