Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Mendekati Akhir Tahun, Perbankan Target DPK Tumbuh

blokbojonegoro.com | Friday, 06 October 2017 10:00

Mendekati Akhir Tahun, Perbankan Target DPK Tumbuh

Reporter: Maratus Shofifah

blokBojonegoro.com - Mendekati akhir tahun 2017, sejumlah bank di Kabupaten Bojonegoro manargetkan ekspansi Dana Pihak Ketiga (DPK) tumbuh. Pasalnya mendekati akhir tahun ini, permintaan uang dari nasabah meningkat dibanding biasanya karena kebutuhan yang tinggi.

Operasional Manajer salah satu bank yang ada di Bojonegoro, Muhammad Faiq mengatakan, mendekati akhir tahun ini dana DPK akan ditingkatkan. DPK sendiri meliputi tabungan, Giro dan Deposito. Saat DPK tinggi, maka permintaan dari kreditor akan terpenuhi, selain itu minimalisir Non Performance Loan (NPL) bisa terealisasi.

"Kredit dan DPK memang harus seimbang," imbuhnya.

Sementara itu, saat ini NPL juga masih di bawah standar yang ditetapkan bank Indonesia. Jadi tidak ada yang perlu ditakutkan. "NPL sendiri saat ini masih aman," ujarnya.

Senada diungkap Penyelian umum Akuntansi Bank UMKM Jawa Timur Bojonegoro, Sampurno, juga mengungkapkan akan menargetkan DPK dan kreditor naik lebih dari 100%. Selain menargetkan DPK tinggi, menjelang akhir tahun ini terus mendekati nasabah agar bisa meminimalisir terjadinya NPL.

"Di tahun 2016, NPL kita 0.0%, semoga di tutup tahun 2017 bisa mempertahankan," terangnya. [ifa/mu]

Tag : DEBIT, bank bojonegoro



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini