Sumpah Pemuda
Sally: Kemiskinan, Jadi Musuh Bersama Pemuda Saat Ini
blokbojonegoro.com | Sunday, 29 October 2017 10:00
Reporter: M. Yazid
blokBojonegoro.com - Hari Sumpah Pemuda mengingatkan pemuda akan perjuangan dalam meraih kemerdekaan. Sehingga di era globalisasi sekarang ini pemuda bisa mengikuti perkembangan dan perubahan zaman dengan harus mampu berdaya saing.
Ketua Komisi C DPRD Kabupaten Bojonegoro, Sally Atyasasmi mengenang, meskipun saat ini pemuda tidak lagi berperang melawan penjajah untuk merebut kemerdekaan, tetapi kemiskinan, kelaparan dan rendahnya pendidikan, serta rendahnya status kesehatan masih menjadi musuh utama bangsa Indonesia.
Jika 79 tahun yang lalu penjajah dijadikan 'musuh bersama' untuk membulatkan tekat dan persatuan, saat ini ketimpangan sosial lah yang seharusnya diperangi bersama oleh para pemuda. Kemiskinan dan kelaparan masih terjadi dimana-mana, ditambah lagi dengan rendahnya kualitas pendidikan dan kesehatan, hal tersebut berkontribusi menghambat kualitas sumberdaya manusia kita.
"Dalam hal itu pemuda memiliki peran strategis dalam 'gerakan kekaryaan' yakni dengan menciptakan berbagai karya dan inovasi baik dalam bidang ilmu pengetahuan dan teknologi, pengembangan ekonomi kreatif dan turut perpartisipasi aktif dalam mengawal kebijakan pemerintah baik terlibat secara langsung sebagai bagian organisasi pemerintah maupun pegiat organisiasi non pemerintah," jelasnya.
Selain itu banyak ruang dan peran serta keterlibatan yang dapat diisi oleh para pemuda, ditopang oleh arus teknologi dan informasi yang mumpuni. [zid/lis]
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini