Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Kemenag Belum Terima Laporan Guru Sertifikasi Daftar PPK/PPS

blokbojonegoro.com | Wednesday, 08 November 2017 13:00

Kemenag Belum Terima Laporan Guru Sertifikasi Daftar PPK/PPS

Reporter: M. Safuan

blokBojonegoro.com - Kementrian Agama (Kemenag) Bojonegoro mengklaim, bahwa pihaknya sampai saat ini belum menerima laporan terkait guru sertifikasi maupun PNS dibawah naungannya menjadi anggota PPK atau PPS di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bojonegoro.

Kepala Seksi Pendidikan Madrasah (Kasi Penma) Kemenag Bojonegoro, Asyik Syamsul Huda mengatakan, kalaupun ada guru sertifikasi di lingkup kemenag yang menjadi PPK ataupun PPS di KPU, dirinya mempersilahkan asal sesuai dengan regulasi yang ada.

"Namun sampai saat ini kami belum menerima laporan adanya adaya guru sertifikasi yang jadi PPK/PPS," sambungnya.

Saat disinggung apabila ada guru sertifikasi lolos PPK atau PPS, menurut Asyik, masih akan dikoordinasikan dengan pihak-pihak terkait, guna menentukan langkah apa yang akan diambil untuk guru tersebut.

"Ini merupakan masalah baru, dan kami masih mempelajari regulasinya, apalagi saya orang baru di Penma," ungkapnya kepada blokBojonegoro.com.

Meski begitu, pihak Penma masih menunggu perkembangannya, apakah ada pegawai atau guru sertifikasi di lingkup Kemenag yang menjadi anggota PPK ataupun PPS. Kalaupun ada pihaknya akan memanggil dan mengkalarifikasi terlebih dahulu.

"Setelah itu, nantinya pihak yang bersangkutan harus memilih salah satu, antara menjadi anggota PPK atau tetap menjadi guru sertifikasi," jelas Asyik. [saf/mu]

Tag : kemenag, pps, ppk, guru sertifikasi



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini