Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Peringati Hari Guru Nasional, PEPC Donasikan Komputer

blokbojonegoro.com | Saturday, 25 November 2017 14:00

Peringati Hari Guru Nasional, PEPC Donasikan Komputer

Reporter: Muharrom

blokBojonegoro.com - Pemenuhan sarana prasarana pendidikan merupakan salah satu penunjang meningkatnya prestasi. Berangkat dari hal tersebut, Sabtu (25/11/2017), PT Pertamina EP Cepu (PEPC) kembali berkontribusi dalam peningkatan kualitas pendidikan di Bojonegoro, khususnya di sekitar wilayah operasi Proyek Lapangan Gas Jambaran–Tiung Biru (J-TB).

Kontribusi tersebut diwujudkan dalam serah terima dua unit perangkat komputer, dua unit printer dan satu paket LCD proyektor lengkap dengan layarnya kepada SDN Bandungrejo 1 dan SDN Bandungrejo 2 yang berbatasan langsung dengan lokasi proyek J-TB. Serah terima sendiri langsung dilakukan oleh perwakilan PEPC, Wulan Purnamawati dan Edi Arto.

Diterima langsung oleh Kepala Sekolah SDN Bandungrejo 2, Bapak Darmuji, yang menyambut gembira partisipasi PEPC dalam pemenuhan kebutuhan perangkat informasi dan teknologi ini.

Serupa dengan Darmuji, Kepala Sekolah SDN Bandungrejo 1, Suhud, “InsyaAllah dengan adanya donasi IT ini, kami doakan proyek J-TB makin lancar dan sukses,” jelasnya.

PGA & Relation Manager PEPC, Kunadi, dihubungi lewat pesan pendek menyatakan, terimakasih atas doa dan dukungan SDN Bandungrejo 1 dan 2 kepada proyek PEPC selama ini. Serah terima sengaja dilakukan hari ini juga untuk memperingati Hari Guru Nasional.

"Berkat jasa guru, setiap siswa-siswi mampu mewujudkan mimpi-mimpinya,” ujar kunadi. [mu]

Tag : pepc, bantuan, proyek jtb



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini