Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Pilkada Bojonegoro 2018

Sampaikan Visi-Misi, Lima Bacabup Ikuti Rakercabsus Gerindra

blokbojonegoro.com | Tuesday, 26 December 2017 13:00

Sampaikan Visi-Misi, Lima Bacabup Ikuti Rakercabsus Gerindra

Reporter: M. Yazid

blokBojonegoro.com -
Selain konsolidasi partai, dalam agenda Rapat Kerja Cabang Khusus (Rakercabsus) Dewan Pimpinan Cabang Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) juga mendengarkan visi misi bakal calon bupati (Bacabup). Setidaknya ada lima Bacabup yang ikut hadir Rakercabsus di Hotel Dewarna Bojonegoro, Selasa (26/12/2017).

Kelima Bacabup yang mendaftar ke Gerindra dan mengikuti Rakercabsus di antaranya Pudji Dewanto, Danil Ayub Aqso, Akmal Budianto, Setyo Hartono dan Basuki, yang ikut pemilihan kepala daerah Bojonegoro. "Lima calon yang hadir dan menitipkan sebagian nasib Pilkada di Gerindra," kata wakil ketua DPD Partai Gerinda Jawa Timur, HM. Rofiq.

[Baca juga: Rakercabsus Gerindra Dengarkan Bacabup yang Akan Diusung ]

Menurut Rofiq, para calon yang hadir diberi kesempatan untuk memperkenalkan diri, menyampai pikiran dan hatinya. "Sehingga di Rakercabsus ini memperkenalkan kira-kira yang diusung Gerindra, gerakannya seperti apa," terangnya.

Sementara itu Ketua DPC Gerindra Kabupaten Bojonegoro, Budiono memastikan, sebenarnya ada tujuh calon yang mendaftar dan yang sekarang ini mengikuti Rakercabsus. Yakni selain lima orang tersebut ada Kuswiyanto dan Soehadi Moeljono.

"Kuswiyanto persyaratannya tidak lengkap, Pak Sekda (Soehadi Moljono) sudah lengkap tapi hari ini ijin tidak bisa hadir," tutur Lek Bud. [zid/ito]

Tag : rakercabsus, gerindra, bacabup



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini