Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Pilkada Bojonegoro 2018

Semakin Cerdas, Pemuda Bojonegoro Jadi Pelaksana Pemilu

blokbojonegoro.com | Monday, 15 January 2018 10:00

Semakin Cerdas, Pemuda Bojonegoro Jadi Pelaksana Pemilu

Reporter: M. Yazid

blokBojonegoro.com - Pemuda sekarang ini dinilai sudah cerdas dalam menyikapi Pemilu, terutama di Kabupaten Bojonegoro. Terbukti dalam pelaksanaann Pemilu serentak tahun ini, para pemuda yang tergabung dalam Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) terlibat menjadi pelaksana Pemilu.

Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) KNPI Kabupaten Bojonegoro, Anam Warsito menjelaskan, demokrasi itu praktek praktisnya yaitu salah satunya pemilihan umum yang langsung dalam konteks pilkada, adalah sesuatu yang diperjuangkan lama agar kemudian pemilu langsung bisa sampai di tingkat daerah.

"Untuk itu sekarang sudah ada proses demokrasi yang begitu terbuka, untuk semua orang bisa ikut berpartipasi dan menentukan nasib daerah kedepan. Saya pikir generasi muda tidak ada pilihan lain untuk bagaimana kemudian berpartisipasi aktif untuk ikut terlibat baik menjadi pengawas atau pelaksana pemilu di tingkat Desa, Kecamatan, dan Kabupaten," jelasnya.

Sekarang sudah saatnya pemuda mengambil bagian itu. Kemudian sebagai pemilih, sudah cerdas bagaimana kemudian memilih pemimpin yang benar-benar bisa membangun daerah menjadi maju dan menjadi lebih baik situasinya. Karena memang politik itu sanksinya adalah siapa yang mampu merubah atau membangun suatu daerah lebih baik, maka akan dipilih lagi dan kemudian daerah ini akan seperti apa.

Anggota DPRD Kabupaten Bojonegoro ini menambahkan, maka saatnya sekarang memberikan sebuah partisipasi politik untuk terlibat dengan cara memilih tentunya, bagaimana calon yang dapat memajukan daerah tersebut dan pemudanya. "Saya sudah melihat bahwa partisipan sudah mencoba identifikasi dari OKP yang bernaung di bawah KNPI. Bagaimana keanggotaan mereka di Pilkada ini, mereka banyak juga kadernya menjadi pelaksana pemilu baik Panwas maupun di PPS maupun PPK," imbuhnya.

Sehingga itu merupakan hal menarik, bahwa mereka tidak hanya menggunakan hak pilihnya, bahkan mereka menjadi aktor sebagai pengawas maupun panitia pelaksana Pilkada dan sudah banyak yang terlibat baik dari GMNI, PMII, HMI, IPNU dan yang lainnya.

"Sudah merata yang terlibat dan ini merupakan hal baik untuk kedepan, bahwa Pilkada ini sudah diminati para pemuda, tidak hanya proses memberi suara saja, tapi mereka sudah terlibat dalam proses pelaksanaannya," pungkas Anam. [zid/mu]

Tag : pilkada, kpud, pilkada bojonegoro, pilbup



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini