SW Yudha Adakan Diseminasi Geospasial di Kepohbaru
blokbojonegoro.com | Wednesday, 31 January 2018 09:00
Reporter: M. Yazid
blokBojonegoro.com - Menjadi wakil rakyat tidak membuat Satya Widya Yudha berdiam diri untuk mensejahterakan masyarakat. Dewan yang menjadi wakil ketua komisi XII DPR RI itu mengadakan diseminasi Geospasial di Desa Sumbereto Kecamatan Kepohbaru Kabupaten Bojonegoro, pada Rabu (31/1/2018).
Kegiatan yang diadakan di balaidesa setempat tersebut terkait diseminasi pemanfaatan dan penyelamatan data informasi geospasial untuk mendukung pembangunan daerah, dan menghadirkan langsung Badan Informasi Geospasial (BIG) diprakarsai Ir. H. SW Yudha, M. Sc. Phd, wakil ketua komisi XII DPR RI dari daerah pemilihan jawa timur IX (Bojonegoro-Tuban).
Selain diikuti masyarakat, tokoh dan perangkat desa, juga diikuti Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimca) dan kepala desa di Kecamatan Kepohbaru, serta arsip dan perpustakaan Nuzul Hudaya. "Terimakasih Kepohbaru ditempati diseminasi Geospasial yang ada di tingkat nasional," kata Camat Kepohbaru, Gunardi.
Disampaikan, kondisi daerah Kepohbaru terutama Desa Sumbereto mayoritas pertanian, utamanya tanaman padi dan alternatifnya tembakau. "Semoga diseminasi geospasial ini dapat bermanfaatkan dan mengetahui kondisi sebenarnya," terangnya.
Sementara itu Sekretaris Utama Badan Informasi Geospasial (BIG), Titiek Suparwati menyebutkan, geospasial ini sangat bermanfaat menjadi rujukan dalam penyusunn RPJMDesa. "Sehingga perlu disosialisasikan ke masyarakat," terangnya. [zid/mu]
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini