15:00 . Semarak Kartini Meriahkan Desa Tejo   |   12:00 . Terekam CCTV, Aksi Curi Uang Pedagang CFD di Alun-alun Bojonegoro   |   07:00 . Isak Tangis Iringi Pemakaman Anggota DPRD Bojonegoro, Dyah Ayu Ratna Dewi   |   10:00 . Kabar Duka, Bu Nyai Dewi, Anggota Dewan Perempuan FPKB Bojonegoro Wafat   |   12:00 . Pemuda Asal Bojonegoro Diduga Terpeleset di Jalur Leter E Gunung Rinjai   |   09:00 . Meneropong Spirit Literasi Dis Perpus Sip Bojonegoro   |   15:00 . Duh...!!! 85 Anak Ngebet Nikah Muda, Salah Satu Faktor Hamil dan Punya Anak   |   14:00 . Maling Motor Marak di Bojonegoro Barat, Warga Sebut Ciri-ciri Pelaku Sama   |   12:00 . Dipolisikan Dugaan Pungli, Ini Respon Humas dan Komite SMP di Kasiman   |   11:00 . Sapa Bupati, Jadi Ajang Warga Bojonegoro Mengadu ke Bupati Wahono   |   09:00 . Kerap Setor Tunai, Pedagang Kelapa Ungkap Manfaat Jadi Nasabah BRILink   |   08:00 . SMP Negeri di Kasiman Bojonegoro Dipolisikan Wali Murid Dugaan Pungli   |   18:30 . Manasik Haji CJH Bojonegoro   |   18:00 . Rp1,9 T Efisiensi Pemkab Bojonegoro, Paling Banyak Infrastruktur   |   17:30 . 1508 Calon Jemaah Haji Bojonegoro 2025   |  
Tue, 22 April 2025
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Hari Kedua Operasi Semeru, Satlantas Tindak 187 Pelanggaran

blokbojonegoro.com | Tuesday, 06 March 2018 21:00

Hari Kedua Operasi Semeru, Satlantas Tindak 187 Pelanggaran

Reporter: Sutopo blokBojonegoro.com - Dihari kedua pelaksanaan Operasi Keselamatan Semeru 2018, Satlantas Polres Bojonegoro menggelar razia kendaraan secara stasioner di Jalan Raya Medalem, Kecamatan Sumberrejo Kegiatan razia yang dilaksanakan bertujuan agar kondisi kamseltibcar lantas dilokasi tersebut tetap kondusif, mengingat di lokasi tersebut merupakan salah satu daerah rawan kecelakaan yang memakan korban tinggi. Kanit Turjawali Polres Bojonegoro Ipda Luluk selaku perwira pengendali kegiatan menyampaiakan bahwa razia kali ini diadakan dengan sasaran para pengendara pelanggaran kasat mata atau pelanggaran yang berpotensi menimbulkan kecelakaan. "Sasaran razia kali ini adalah pelanggaran kasat mata seperti pengendara motor yang tidak menggunakan helm bestandar SNI dan kendaraan yang melanggar marka jalan atau ngeblong", ucap Ipda Luluk. Dalam pelaksaan razia selama dua jam tersebut, anggota telah mendapati sebanyak 187 pelanggar dengan rincian 14 ditindak dengan e-Tilang dan 173 ditindak dengan blangko teguran.

Sementara itu, Kasat Lantas Polres Bojonegoro AKP Aristianto BS, secara terpisah memberikan keterangan kepada media ini menjelaskan bahwa kegiatan razia yang diadakan kali ini memang sudah sesuai dengan konsep operasi. Meskipun dalam petunjuk pelaksaan Operasi Keselamatan Semeru 2018 yaitu dengan lebih mengutamakan teguran simpatik, namun pelanggaran yang berpotensi kecelakaan tetap harus ditindak dengan tilang. "14 pelanggaran ini secara keseluruhan sama yaitu tidak menggunakan helm berstandar SNI. Pelanggaran ini tentunya tidak bisa dibiarkan karena sangat fatal apabila terjadi kecelakaan," tegas AKP Aris. Masih kepada media ini Kasat Lantas menambahkan, tujuan Operasi Keselamatan Semeru 2018 adalah untuk menekan jumlah kejadian kecelakaan di jalan raya agar tidak terus bertambah. “Tidak bosan kami terus mengimbau kepada masyarakat untuk menjadi pengguna jalan yang sadar diri dan sadar akan keselamatan bersama. Stop pelanggaran, stop kecelakaan, mari sukseskan tahun keselamatan untuk kemanusiaan,” pungkas Kasat Lantas. [top/lis]  

Tag : operasi, polres



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

  • Monday, 21 April 2025 15:00

    Semarak Kartini Meriahkan Desa Tejo

    Semarak Kartini Meriahkan Desa Tejo Dalam rangka memperingati Hari Kartini, seluruh lembaga pendidikan yang ada di Desa Tejo, Kecamatan Kanor Kabupaten Bojonegoro, menggelar kegiatan Semarak Kartini yang berlangsung meriah dan penuh semangat, Senin pagi (21/4/2025)...

    read more

Lowongan Kerja & Iklan Hemat