Jl. KS Tubun, Gang Srinayan No. 3 Kel. Mojokampung Kota Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Pilkada Bojonegoro 2018

Menunggu, Surat Suara Belum Dicetak

blokbojonegoro.com | Friday, 11 May 2018 20:00

Menunggu, Surat Suara Belum Dicetak

Reporter: Parto Sasmito
 
blokBojonegoro.com - Proses pencetakan surat suara sampai sekarang ini belum dilakukan Komisi Pemilihan Umum (KPU) kabupaten Bojonegoro, melalui pihak ketiga. Pasalnya masih menunggu kepastian pasangan calon terkait gambar yang digunakan nantinya.
 
"Surat suara belum dicetak, masih menunggu persetujuan calon. Karena nama dan foto dicermati Paslon (pasangan calon)," kata Ketua KPU Kabupaten Bojonegoro, Abdim Munib.
 
Menurut Munib, terkait format surat suara sudah baku dari KPU RI tetapi foto dan nama perlu dicermati bersama-sama. Selain itu sebelum dicetak seluruhnya juga mendapat pernyataan persetujuan dari Paslon terhadap spesimen surat suara.
 
"Belum proses cetak, menunggu persetujuan dari Paslon. Serta menanti tanda tangan dan stempel Paslon, harapannya Paslon segera menyerahkan ke KPU," ujarnya. [ito/lis]

Tag : Pilkada, Bojonegoro, Demokrat



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini