Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Jelang Ramadan, Warga Bubulan Nyekar ke Makam Leluhur

blokbojonegoro.com | Sunday, 13 May 2018 15:00

Jelang Ramadan, Warga Bubulan Nyekar ke Makam Leluhur

Reporter: Sutopo

blokBojonegoro.com - Menjelang bulan Ramadan masyarakat di Desa/Kecamatan Bubulan melaksanakan tradisi nyekar ke makam leluhur meraka.

Seperti yang dilakukan seorang warga, Syafi'i. Ia sebelum mendoakan arwah leluhurnya yang telah wafat terlebih dahulu membersihkan area makam.

Kegiatan semacam itu, kata Safi'i sudah ia lakukan setiap tahun setelah ibundanya tercinta tiada. Sebab, dengan demikian area kuburan menjadi bersih.

"Kirim doa buat ibu saya," kata Lek Fi'i kepada blokBojonegoro.com, Minggu (13/5/2018) di makam umum Desa/Kecamatan Bubulan.

Selain berziarah ke kuburan, sebagian warga Bubulan juga ada tradisi kirim doa untuk arwah para keluarga yang sudah meninggal dunia. Caranya, sebagian warga bersedekah seikhlasnya di tempat tokoh agama setempat.

"Setiap setahun sekali. Biasanya warga sini (Bubulan), sebagian ikut acara kirim doa untuk arwah saat menjelang Ramadan dengan bersedekah," kata seorang warga, Sugeng. [top/lis]

 

Tag : makam, nyekar, ramadan



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini