Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Diserbu Pembeli, Stok Ledre Banyak yang Ludes

blokbojonegoro.com | Sunday, 24 June 2018 09:00

Diserbu Pembeli, Stok Ledre Banyak yang Ludes

Kontributor : Apriani
 
blokBojonegoro.com - Ledre salah satu jajan khas yang berasal dari Kabupaten Bojonegoro, yang lokasi produksi berada di Kecamatan Padangan. Tentunya saat berkunjung di Kota Ledre, akan kurang lengkap apabila tidak membeli jajanan khas tersebut.
 
Seperti halnya saat Lebaran, banyak pembeli yang berdatangan untuk membeli oleh-oleh khas Kota Ledre ini, salah satu toko oleh-oleh Khas Kabupaten Bojonegoro yang berada di MH Tamrin bahkan sampai kehabisan stok jajanan Ledre.
 
Salah seorang karyawan di toko tersebut, Heru menyebutkan, selama lebaran diserbu pembeli yang mana tidak hanya dari Kabupaten Bojonegoro, namun ada juga yang dari luar Kota, seperti Jakarta.
 
Hal itu, menjadikan omzet penjualan Ledre meningkat hingga lima kali lipat jika dibandingkan hari biasa dan Peningkatan pembeli terjadi sejak H+1 sampai H+6.
 
"Yang paling banyak memang dari Jakarta. Omzet per hari misal Rp2.000.000, nah selama lebaran omset bisa capai Rp10.000.000," ujar laki-laki asal Ngawi kepada blokBojonegoro.com.
 
Meski sebelum Lebaran sudah menyediakan stok Ledre yang lebih banyak, namun karena banyaknya permintaan mengakibatkan stok Ledre menipis, dan bahkan sampai ludes terjual semua.
 
"Untuk Ledre yang jumbo dan enam rasa habis stoknya, karena memang itu yang sering dicari pembeli, kalau itu gak ada biasanya mereka memilih yang ukuran tanggung dan kecil," jelasnya.
 
Ia menambahkan, selain permintaan yang banyak, kehabisan stok tersebut juga dipengaruhi dengan adanya kurangnya tenaga bagian produksi, karena banyak yang mudik. Dan kemungkinan penyetokkan kembali akan dilakukan besok Senin, (25/6/2018). [ani/lis]

Tag : Ledre, pembeli



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini