Halal Bihalal dan Njalur Bareng
Tak Hanya Ngetrail, Rider Juga Baksos
blokbojonegoro.com | Sunday, 08 July 2018 17:00
Reporter: Parto Sasmito
blokBojonegoro.com - Dalam acara halal bihalal dan njalur bareng Komunitas Trail Adventure Bojonegoro dan sekitarnya, tidak hanya melibas jalur sepanjang 12 kilometer dengan 15 titik tanjakan dan 73 tanjakan saja, melainkan juga ada bakti sosial (baksos).
Panitia acara, Agus Sumanto mengatakan, acara silaturahim sesama rider trail ini ada santunan anak yatim dan janda tua yang ada di Desa Tanggir, Kecamatan Malo dan Desa Kanten, Kecamatan Trucuk, Bojonegoro yang diberikan di sela menunggu kedatangan rider sampai di titik finish kembali di Taman Wisata Alas Srunggo Malo.
"Untuk pembelian souvenir kaos acara ini, sudah termasuk menyumbang untuk pembangunan musala di sini," tambah Agus.
Pembangunan musala di tempat taman wisata Alas Srunggo Malo, ada di sebelah panggung acara yang sudah tampak pondasi dan lantai keramik. Sementara di samping itu, ada juga sumur artesis yang melimpah airnya.
"Di sini sering dipakai untuk ngetrail. Untuk fasilitas, akan dibangun musala ukuran 3 kali 3 meter dan ada sumber sumur artesis yang tak pernah kering meski kemarau," imbuhnya. [ito/lis]
Tag : trail, komunitas, adventure
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini