Expo dan Pasar Murah Ar-Rosyid
Meriah, Festival Band Religi Hipnotis Pengunjung Expo dan Pasar Murah
blokbojonegoro.com | Monday, 09 July 2018 21:00
Reporter: M Safuan
blokBojonegoro.com - Expo dan Pasar Murah Ponpes Al Rosyid Desa Ngumpakdalem, Kecamatan Dander, hari keempat berjalan meriah dengan pagelaran festival band religi. Festival band tersebut diikuti tidak hanya dari band asal Bojonegoro, namun band dari Kabupaten Lamongan dan Tuban.
Hadir di acara, perwakilan dari Dinas Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat, Hary Prasetyo yang juga merupakan pencinta band religi. Menurutnya, band religi merupakan seni dan seni itu universal dan bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.
"Selain itu, seni itu merupakan suara hati, tidak terkecuali band religi," tambahnya dichadapan penonton.
Terpisah ketua panitia kegiatan, Farid mengungkapkan, festival band religi ini diikuti tiga kabupaten, dan diikuti band religi terbaik tingkat SMA maupun umum.
"Setiap group band yang tampil membawakan dua lagu, satu lagu bebas dan satu lagu wajib," terang Farid kepada blokBojonegoro.com
Masih lanjut Farid, setiap peserta band boleh memilih lagu wajib yang dibawakan dimana semuanya lagu dari group Wali band yakni Tobat Maksiat, Cari Berkah, Si Udin Bertanya, Abatasa dan Status Hamba.
Sebenarnya, animo masyarakat yang ingin mendaftar menjadi peserta band religi banyak, namun dengan pertimbangan estimasi waktu, akhirnya hanya menerima peserta band yang dinilai apik.
Pada festival band ini nantinya akan memperebutkan juara terbaik dan tampil kembali pada malam puncak penutupan expo yang diagendakan turut dihadiri langsung oleh Pj Bupati Bojonegoro, Supriyanto. [saf/lis]
Tag : expo, pasar murah
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini