Harga Telur Melambung
Tak Bisa Penuhi Kebutuhan Telur, Bojonegoro Perlu Pasokan dari Luar Kota
blokbojonegoro.com | Sunday, 15 July 2018 14:00
Reporter: M Safuan
blokBojonegoro.com - Harga telur di pasaran kian merangkak naik, bahkan sejak seminggu terakhir harga telur telah mencapai Rp28.000-30.000 per kilogramnya.
Menurut Plt Kepala Dinas Perdangangan (Disdag) Bojonegoro, Agus Hariana, melambungnya harga telur hampir terjadi di seluruh Jawa Timur. Hal itu dipicu kurangnya pasokan dari kabupaten penghasil telur.
"Selain itu, dikarenakan faktor pergantian musim dan dilarangnya penggunaan Anti Biotik Growth Pomoter (AGP) atau vitamin ayam yang menyebabkan peternak ayam mengeluhkan ayam petelurnya kurang maksimal," jelasnya kepada blokBojonegoro.com
Agus menambahkan, produksi telur di Bojonegoro terbilang masih minim, sehingga setiap harinya masih disuplai dari kabupaten lain seperti Blitar, Kediri dan Tulungagung.
Dengan melambungnya harga tersebut, Disdag Bojonegoro akan segera melakukan sidak ke beberapa pasar. Selain itu juga akan berkoordinasi dengan dinas terkait untuk segera mengambil langkah menstabilkan harga telur di pasaran, sehingga perekonomiaan pasar kembali stabil. [saf/lis]
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini