Kemarau, Polsek Trucuk Distribusi Air Bersih di Desa Kanten
blokbojonegoro.com | Tuesday, 28 August 2018 17:00
Reporter: Joel Joko
blokBojonegoro.com - Dua hari ini Polsek Trucuk melakukan kegiatan sosial dengan membagikan air bersih secara gratis kepada masyarakat yang mengalami krisis air bersih. Pendistribusian dilakukan di Dusun Mundu, Desa Kanten, Kecamatan Trucuk, Bojonegoro.
Kapolsek Trucuk AKP Wiwin Rusli mengatakan daerah ini sudah menjadi langganan kekeringan saat musim kemarau datang. Hari ini distribusi air bersih sebanyak 3000 liter diberikan untuk warga RT.13/RW.03 Dusun Mundu.
"Kegiatan distribusi air bersih ini merupakan bentuk kegiatan sosial kami untuk membantu warga yang kekurangan air bersih," terang Kapolsek, Selasa (28/8/2018).
Pendistribusian air bersih itu dilakukan di beberapa titik di Desa Kanten dengan menggunakan dua kendaraan truk tangki. Sejumlah warga sudah menunggu dengan membawa jeriken.
"Semoga bantuan ini bermanfaat bagi warga," tegasnya.[oel/lis]
* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini