19:00 . Jika CJH Meninggal, PHU Kemenag : Diwakilkan Atau Penarikan   |   18:00 . Menjaga Sawah, Menjaga Negeri: Peran Babinsa Bubulan Mendorong Ketahanan Pangan   |   17:00 . Pedagang Sebut Pencuri Kerap Beraksi saat CFD di Alun-alun Bojonegoro   |   16:00 . Aplikasi Stroberi Kasir BRI, Permudah Pedagang Proses Pembukuan   |   09:00 . Tak Perlu Ribet, Penarikan Bansos Bisa Lewat BRILink   |   07:00 . Nasabah Ungkap Manfaat Bayar Pinjaman BRI Lewat BRImo   |   15:00 . Semarak Kartini Meriahkan Desa Tejo   |   12:00 . Terekam CCTV, Aksi Curi Uang Pedagang CFD di Alun-alun Bojonegoro   |   07:00 . Isak Tangis Iringi Pemakaman Anggota DPRD Bojonegoro, Dyah Ayu Ratna Dewi   |   10:00 . Kabar Duka, Bu Nyai Dewi, Anggota Dewan Perempuan FPKB Bojonegoro Wafat   |   12:00 . Pemuda Asal Bojonegoro Diduga Terpeleset di Jalur Leter E Gunung Rinjai   |   09:00 . Meneropong Spirit Literasi Dis Perpus Sip Bojonegoro   |   15:00 . Duh...!!! 85 Anak Ngebet Nikah Muda, Salah Satu Faktor Hamil dan Punya Anak   |   14:00 . Maling Motor Marak di Bojonegoro Barat, Warga Sebut Ciri-ciri Pelaku Sama   |   12:00 . Dipolisikan Dugaan Pungli, Ini Respon Humas dan Komite SMP di Kasiman   |  
Tue, 22 April 2025
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Wujud Syukur, Ngaji Syuronan, Tradisi Warga Desa Ngumpakdalem

blokbojonegoro.com | Friday, 14 September 2018 23:00

Wujud Syukur, Ngaji Syuronan, Tradisi Warga Desa Ngumpakdalem

Reporter: M Safuan

 blokBojonegoro.com - Usai Salat Jumat, Ratusan Warga Desa Ngumpakdalem, Kecamatan Dander berbondong-bondong menuju makam sesepuh desa setempat guna mengadakan tradisi Ngaji Syuroan dan sedekah bumi. Tradisi tersebut diperingati oleh warga desa setempat setiap bulan Syuro hari Jumat Pahing pada penanggalan Jawa.

Pada pelaksanaan Ngaji Syuroan tahun ini dikemas berbeda dengan menggelar pengajian yang menghadirkan KH Alamul Huda Masyhur yang merupakan salah satu pengasuh Ponpes Al Rosyid guna memberikan tausiyahnya di hadapan warga Desa setempat.

Menurut ketua panitia, M Kholig sedekah bumi tahun ini sengaja mendatangkan kiai agar warga bisa mendapat keilmuan agama tentang memperingati sesepuh desa, agar kedepan peringatan seperti bertambah meriah.

"Biasanya, setiap tahunnya peringatannya hanya diisi tahlil bersama," cakap Kholiq kepada blokBojonegoro.com

Sebelummya, kegitan pengajian syuronan ini diisi khataman Quran semalam suntuk di makam sesepuh desa, sedangkan puncak peringatannya dilaksanakan usai Salat Jumat. Pada kesempatan itu ratusan warga membawa nasi ayam panggang sebagai simbol wujud rasa syukur warga atas limpahan panen selama ini.

Sardi salah satu warga menuturkan sangat senang bisa ikut Ngaji Syuronan, karena ini suatu bentuk rasa syukur atas segala nikmat yang diterimanya selama ini. " Ya mudah-mudahan nikmat bertambah terus," harapnya.

Usai rangkaian pengajian, ratusan warga langsung menyatap nasi ayam panggang secara beramai-ramai. Hal tersebut sebagai wujud guyub rukun warga desa Desa Ngumpakdalem ini.[saf/lis]

Tag : ngaji, tradisi



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

  • Monday, 21 April 2025 15:00

    Semarak Kartini Meriahkan Desa Tejo

    Semarak Kartini Meriahkan Desa Tejo Dalam rangka memperingati Hari Kartini, seluruh lembaga pendidikan yang ada di Desa Tejo, Kecamatan Kanor Kabupaten Bojonegoro, menggelar kegiatan Semarak Kartini yang berlangsung meriah dan penuh semangat, Senin pagi (21/4/2025)...

    read more

Lowongan Kerja & Iklan Hemat