Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

9 Atlet Bojonegoro Raih Prestasi di Kejurda Jatim Open Atletik

blokbojonegoro.com | Saturday, 27 October 2018 16:00

9 Atlet Bojonegoro Raih Prestasi di Kejurda Jatim Open Atletik

Reporter : M Safuan

blokBojonegoro.com - Keikutsertaan atlet atletik pada Kejuaraan Daerah (Kejurda) Jatim Open yang digelar di Surabaya, berhasil meraih prestasi yang membanggakan. Dari 19 atlet yang dikirim untuk mengikuti Kejurda tersebut 9 atlet berhasil meraih juara 2 dan 3 dari berbagai macam nomor yang dipertandingkan pada atletik ini.

"Ini raihan cukup bagus pada Kejurda Jatim 2018, karena juga diikuti oleh atlet yang banyak pengalamannya seperti atlet dari NTT dan Jakarta," kata Kasi Olahraga, Dinpora Bojonegoro, Saifuddin.

Saifuddin mengungkapkan, saat Kejurda berlangsung atlet Bojonegoro hanya berhasil dikalahkan oleh atlet berpengalaman dari DKI, yakni Bella Annisa yang berhasil meraih juara dua pada nomor lempar cakram. Tidak hanya itu pada lomba lari 800 m atlet Bojonegoro yakni Alfianti juga kurang beruntung karena bisa dikalah oleh atlet dari NTT yaitu Abosonia Bell.

Pria yang akrab disapa Udin menambahkan pihaknya tetap bersyukur atas raihan prestasi itu karena mental bertanding para atlet teraebut cukup meningkat sehingga bisa membawa pulang prestasi dengan menyabet juara 2 dan 3 yang diraih oleh 9 atlet Bojonegoro.

"Diharapkan dengan raihan ini bisa memberi motivasi bagi atlet agar terus menjaga raihan positif sehingga saat mengikuti Kejuaraan lain para atlet inj bisa meraih prestasi kembali," harapnya. [saf/ito]

Adapun 9 atlet atletik berhasil meraih juara yaitu:

1. Ira Nuryanti juara 3 lomba lari jarak 1500 meter
2. Sugianti juara 2 lari 800 meter
3. Permadi Eka meraih juara 3 pada lomba lempar martil
4. Bela Anisa meraih juara 2 lempar cakram
5. Al- Jumiatul kelar jadi juara 3 pada  lempar lembing
6. Yani Sulis menjadi juara 2 lempar martil
7. Joni Adi menjadi juara 3 pada lomba lempar lembing
8. Alfiyanti meraih juara 2 lomba lari di nomor 800 meter
9. Ira Nuryanti berhasil menjadi juara 2 pada nomor 3000 meter stepleces

Tag : atlet, atletik, bojonegoro



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini