15:00 . Semarak Kartini Meriahkan Desa Tejo   |   10:00 . Kabar Duka, Bu Nyai Dewi, Anggota Dewan Perempuan FPKB Bojonegoro Wafat   |   12:00 . Pemuda Asal Bojonegoro Diduga Terpeleset di Jalur Leter E Gunung Rinjai   |   09:00 . Meneropong Spirit Literasi Dis Perpus Sip Bojonegoro   |   15:00 . Duh...!!! 85 Anak Ngebet Nikah Muda, Salah Satu Faktor Hamil dan Punya Anak   |   14:00 . Maling Motor Marak di Bojonegoro Barat, Warga Sebut Ciri-ciri Pelaku Sama   |   12:00 . Dipolisikan Dugaan Pungli, Ini Respon Humas dan Komite SMP di Kasiman   |   11:00 . Sapa Bupati, Jadi Ajang Warga Bojonegoro Mengadu ke Bupati Wahono   |   09:00 . Kerap Setor Tunai, Pedagang Kelapa Ungkap Manfaat Jadi Nasabah BRILink   |   08:00 . SMP Negeri di Kasiman Bojonegoro Dipolisikan Wali Murid Dugaan Pungli   |   18:30 . Manasik Haji CJH Bojonegoro   |   18:00 . Rp1,9 T Efisiensi Pemkab Bojonegoro, Paling Banyak Infrastruktur   |   17:30 . 1508 Calon Jemaah Haji Bojonegoro 2025   |   17:00 . 1508 CJH Ikuti Bimbingan Manasik Haji Tingkat Kabupaten Bojonegoro di Go Fun   |   16:00 . Sekolah SD Bubar Gegara Bau Menyengat Pabrik Tembakau, Pernah Disegel Satpol PP   |  
Mon, 21 April 2025
Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

8 Pertanyaan yang Dibenci Pria Ketika Kencan

blokbojonegoro.com | Wednesday, 21 November 2018 07:00

8 Pertanyaan yang Dibenci Pria Ketika Kencan

Reporter: -

blokBojonegoro.com - Obrolan yang mendalam akan meningkatkan kualitas hubungan dua orang ketika berkencan.Terutama jika kencan yang dilakukan adalah untuk mengenal satu sama lain.

Namun, ada beberapa topik yang sebaiknya dihindari oleh wanita ketika sedang berkencan. Apalagi jika kencan tersebut masih dalam tahap awal, alias masa penjajakan.

Mood para pria bisa rusak ketika wanita yang dikencaninya menanyakan hal-hal berikut:

1. Status hubungan

Ada waktu di mana kamu bisa membicarakan soal status hubungan, dan biasanya kamu baru bisa melakukannya belakangan, atau bahkan beberapa bulan setelah kencan pertama.

Jika kamu menanyakannya terlalu dini, hubungan kalian bisa saja berjalan tidak seperti yang diharapkan.

Salah satu alasannya adalah kebanyakan pria tidak menyiapkan jawaban yang bagus untuk pertanyaan tersebut, dan pertanyaan tersebut terasa membebani.

Jika kamu ingin membicarakan status hubungan, mungkin ada baiknya jika kamu bertanya dengan kalimat seperti "sepertinya seharusnya kita menjadi..." atau "sepertinya ini waktu yang tepat untuk membicarakan..."

2. Pendapat soal penampilan

"Apakah aku bagus pakai baju ini?"

Seharusnya para wanita tidak kaget jika mengetahui para pria tidak suka mendapat pertanyaan soal bentuk tubuh.

Kamu seharusnya percaya bahwa seorang pria mau berkencan dengan menerima seperti apapun penampilanmu, dan jarang sekali pria mau mengatakan yang sejujurnya tentang itu.

Kalau pun mau, kamu mungkin tidak senang, dan akan menyalahkan pria atas jawaban jujur mereka.

3. Alasan masih single

Kamu mungkin ingin sekali menanyakannya sejak kencan pertama dengan seorang pria.

Namun, pertanyaan semacam itu sebetulnya agak berlebihan, bahkan beberapa pria menganggapnya sebagai hinaan.

Pria yang kamu kencani mungkin saja susah meninggalkan masa lalunya karena alasan tertentu.

Jika tetap mengajukan pertanyaan seperti itu, apakah kamu memang ingin pria tersebut mengenang hubungan masa lalunya alih-alih mencoba membina hubungan masa depan denganmu?

Bersabarlah dan kamu akan mendapatkan jawaban yang datang secara alami atau kamu mendapatkan waktu yang tepat untuk menanyakannya.

4. Prediksi hidup lima tahun ke depan

"Kira-kira, kamu akan jadi apa lima tahun ke depan?"

Pertanyaan ini mungkin terdengar bagus jika kamu ingin mengenal seseorang, namun pastikan agar pertanyaan yang diajukan pada saat berkencan ini tak seperti wawancara kerja.

Pria yang mendapatkan pertanyaan ini mungkin berpikir bahwa kamu sudah memikirkan masa depan yang permanen dengan mereka.

Pertanyaan yang terlalu terang-terangan justru akan menakuti mereka.

Cobalah untuk mendapatkan jawaban atas pertanyaan itu dengan cara yang lebih kreatif dan tak menginterogasi.

5. Apakah kamu tipenya

Banyak wanita ingin mengetahui apakah mereka adalah tipe kesukaan pria yang dikencaninya.

Namun, pastikan kamu tidak terlalu terang-terangan menanyakan hal ini pada pria yang kamu kencani.

Justru jika kamu mendapatkan jawaban "ya", berarti pria yang mengencanimu tidak tertarik dengan kepribadianmu melainkan pada tampilanmu saja.

Sedangkan jika jawabannya "tidak", hal ini mungkin akan merusak hubungan kalian.

Dengan kata lain, tidak ada jawaban yang ideal untuk pertanyaan ini.

Lebih baik kamu menjalani masa pendekatan dengan alami untuk mengetahui apakah kalian cocok satu sama lain atau tidak.

6. Menanyakan sedang chatting dengan siapa

Ya, kita memang tak seharusnya chatting di tengah kencan. Namun, hal itu bukan berarti kamu perlu menanyakan dengan siapa pria yang kamu kencani sedang chatting.

Pria benci pertanyaan itu, karena terkesan kamu terlalu mencurigai dan tidak memercayai mereka.

Kamu harus mengetahui, pria yang baik akan mengatakan padamu dengan siapa mereka chatting.

Mungkin pula dia akan menyertai dengan permintaan maaf, karena sudah melakukannya di tengah kencan.

Namun, jika dia asyik chatting di tengah kencan tanpa penjelasan, dia mungkin seseorang yang memang menyebalkan.

7. "Apakah keluarga dan temanmu akan menyukaiku?"

Pertanyaan ini sangatlah tidak penting. Sebab, seorang pria akan cenderung terpaksa menjawab "iya".

Tidak ada satu pun pria yang mau mengatakan secara gamblang tentang kesan buruk keluarga atau temannya terhadap rekan kencannya

Selain itu, para pria juga membenci pertanyaan ini, karena seolah kamu memaksanya untuk segera melangkah ke hubungan yang lebih serius.

8. Menanyakan yang dipikirkannya

Hampir semua pria membenci pertanyaan ini karena tidak tahu apa yang harus disampaikan.

Sejujurnya, kepala seorang pria penuh dengan pikiran-pikiran yang akan segera diungkapkan pada dunia.

Menanyakan isi pikirannya akan membuat mereka merasa ditekan dengan sesuatu yang besar. Seolah kamu memang sengaja mengatur agar mereka membuatmu kecewa.

*Sumber: kompas.com

Tag : pendidikan, kesehatan, asmara, cinta, tips



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokBojonegoro TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

  • Monday, 21 April 2025 15:00

    Semarak Kartini Meriahkan Desa Tejo

    Semarak Kartini Meriahkan Desa Tejo Dalam rangka memperingati Hari Kartini, seluruh lembaga pendidikan yang ada di Desa Tejo, Kecamatan Kanor Kabupaten Bojonegoro, menggelar kegiatan Semarak Kartini yang berlangsung meriah dan penuh semangat, Senin pagi (21/4/2025)...

    read more

Lowongan Kerja & Iklan Hemat