Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Banjir Bandang di Bubulan

Bangun Jembatan, Pemkab Anggarkan Rp2,5 Miliar

blokbojonegoro.com | Monday, 26 November 2018 12:00

Bangun Jembatan, Pemkab Anggarkan Rp2,5 Miliar

Kontributor: Sutopo

blokBojonegoro.com - Pemerintah Kabupaten Bojonegoro langsung bertindak cepat dalam menangani bencana banjir bandang, yang mengakibatkan jembatan penghubung Dusun Maor dengan Desa Clebung, Kecamatan Bubulan yang ambrol.

Baca juga [Putus Total, Jembatan di Clebung Tak Bisa Dilalui Kendaraan]

Pemkab Bojonegoro melalui Plt Sekda pun turun ke lokasi bencana. Pemkab memastikan jika pihaknya akan segera membuatkan jembatan darurat.

"Untuk anggaran pembangunan jembatan sudah ada Rp2,5 Miliar. Tapi ini akhir tahun jadi realisasinya adalah sekitar Januari 2019," kata Plt Sekda Kabupaten Bojonegoro Yayan Rahman kapada blokBojonegoro.com, Senin (26/11/2018) di lokasi.

Oleh karena itu, pihaknya saat ini tengah meninjau untuk dibuatkan jembatan alternatif (darurat). "Jembatan darurat berada tak jauh dari lokasi jembatan ambrol, kurang lebih berjarak 500 meter," imbuhnya.  [top/ito]

Tag : Jembatan, Bojonegoro, banjir, bandang



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini