Jl. Desa Sambiroto, Kec. Kapas, Kabupaten Bojonegoro, Email: blokbojonegoro@gmail.com

Buntut Hibah Terancam Tak Cair

Rapat Tertutup, Sebut Evaluasi Kinerja Eksekutif dan Legislatif

blokbojonegoro.com | Wednesday, 12 December 2018 18:00

Rapat Tertutup, Sebut Evaluasi Kinerja Eksekutif dan Legislatif

Reporter: Parto Sasmito

blokBojonegoro.com - Rapat pimpinan DPRD bersama fraksi dan komisi di ruang Ketua DPRD Bojonegoro berlangsung tertutup, Rabu (12/12/2018), bahkan pintu ruangan dikunci. Namun setelah rapat selesai, pihak DPRD mengaku agenda rapat tertutup kali ini membahas evaluasi kinerja eksekutif dan legislatif.

"Tugas kita diakhir tahun mengevaluasi kinerja eksekutif dan legislatif. Evaluasi keseluruhan, salah satunya polemik pemberitaan bantuan hibah yang tidak cair," sebut ketua DPRD Kabupaten Bojonegoro, Sigit Kushariyanto, saat rapat tertutup.

Pak Sigit menjelaskan, polemik itu menjadi catatan legislatif yang nantinya ditekankan evaluasi kinerja legislatif dan eksekutif di akhir tahun. Pasalnya salah satu tugas legislatif pengawasan terhadap eksekutif laporan pertanggungjawaban ke masyarakat tahun 2018.

"APBD 2018 harus dilaksanakan. Sehingga dalam rapat ini minta pendapat teman-teman fraksi jelas akhir tahun nanti," jelasnya.

Disinggung terkait belum cairnya dana hibah itu, politisi Partai Golkar itu mengharapkan Pemkab segera melaksanakan pencairan APBD sampai 31 Desember, yang kurang beberapa hari ini. "Baik hibah dan bantuan sosial, berharap ke Bupati perencanaan yang bersumber dari APBD dan seluruh SKPD segera dilaksanakan. Masih ada waktu pencairannya," pungkasnya. [ito/lis]

Tag : hibah, dana, cair



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.



Berita Terkini